Sukses

Lifestyle

Belajar Jadi Party Planner, Begini Cara Bikin Pesta Lajang Berkesan Buat Sahabat

Fimela.com, Jakarta Mendengar sahabat yang sebentar lagi akan melepas masa lajang tentunya bikin orang-orang terdekat ikut bahagia. Yuk, beri kejutan dengan cara mempersiapkan bridal shower alias pesta lajang yang lagi tren di kalangan sahabat perempuan. Tak perlu menyewa event organizer, selain perlu anggaran yang cukup besar, hitung-hitung mengasah kemampuanmu untuk jadi party planner. Mumpung masih punya waktu, gunakan beberapa tips berikut ini.

Siapkan Jauh-Jauh Hari

Biar persiapan pesta lajang makin maksimal, ada baiknya persiapkan jauh-jauh hari, minimal tiga bulan sebelumnya. Gunakan waktu yang ada untuk menemtukan tema bridal shower, berapa banyak tamu yang akan diundang, tempat untuk mengadakan pesta, hingga menentukan agenda acara.

Soal tempat, ada banyak pilihan yang bisa disesuaikan dengan jumlah tamu atau tema yang diinginkan. Biar bisa lebih bebas menentukan dekorasi, nggak ada salahnya untuk booking apartemen harian sebagai lokasi digelarnya pesta lajang. Selain memberikan privasi lebih, kamu pun lebih leluasa menggunakan fasilitas yang dimiliki seperti dapur, area parkir, dan keamanannya.

Tentukan Tema Pesta Lajang

Biasanya, bridal shower yang digelar di luar negeri dilakukan dalam bentuk pesta atau makan malam. Tapi kini trennya berkembang jadi lebih personal dan disesuaikan dengan kepribadian calon mempelai wanita. Coba konsep yang unik seperti pesta kostum, pajama party maupun menggelar spa bareng. Bukan hanya suasana jadi lebih hangat, calon pengantin pun bisa lepas sejenak dari stres karena terlalu sibuk mempersiapkan pernikahannya.

Tentukan Dresscode

Pesta lajang itu nggak bisa lepas dari foto-foto, baik selfie dengan calon mempelai wanita atau menyewa fotografer profesional. Biar bisa jadi pengalaman yang berkesan, nggak ada salahnya untuk menentukan dresscode yang wajib diikuti oleh semua tamu undangan.

Tujuannya apalagi kalau bukan tampak lebih kompak saat sedang mengikuti acara demi acara. Tak perlu sampai meminta para tamu untuk membeli pakaian baru, gunakan saja sesuai tema pesta lajang atau ambil inspirasi dari warna kesukaan sang sahabat dan buat palet warna yang senada.

Dekorasi Pesta

Pesta lajang tak akan terlihat meriah tanpa adanya dekorasi. Kebanyakan menghias dengan balon, bunga, maupun garland sesuaikan dengan tema. Bisa juga menggunakan warna favorit calon mempelai perempuan yang akan mendominasi dekorasi ruangan. Untuk menghemat bujet, nggak ada salahnya mengeluarkan keahlian untuk membuat karya atau meminta bantuan teman lainnya untuk menghias lokasi pesta lajang.

Siapkan Juga Makanannya

Pesta lajang tak akan lengkap tanpa adanya makanan atau lebih tepatnya kudapan bertema unik. Bisa disesuaikan juga dengan temanya, misalnya mengusung warna tertentu untuk cupcake, popcorn untuk pesta bertema film, atau hot chocolate untuk pajamas party. Pilih makanan yang simpel dan banyak disukai para tamu. Hal ini bukan hanya dapat menghemat budget tapi juga memangkas waktu persiapanmu.

Jangan Lupa Rangkaian Acaranya

Saling mempertemukan antara calon mempelai wanita dan orang-orang terdekatnya, bukan berarti pesta lajang dibiarkan berjalan begitu saja tanpa adanya agenda acara. Biar lebih meriah, isi dengan beberapa kegiatan misalnya mengadakan games yang mengundang canda tawa, melakukan perawatan manicure bersama, menghias cupcake, menonton film bertema romantis atau persahabatan, bahkan karaoke.

Tak terlalu sulit kan untuk menggelar pesta lajang untuk sang sahabat yang sebentar lagi akan melangsungkan pernikahan. Soal lokasi, selain memanfaatkan restoran atau cafe, bisa juga menyewa apartemen Jakarta Barat yang terkenal strategis dan dekat dengan pusat perbelanjaan atau kawasan hiburan.

Mumpung masih punya waktu cukup panjang untuk mempersiapkannya, mulai dulu dengan mencari apartemen yang tepat dan sesuai budget, hanya dengan membuka aplikasi Traveloka. Menawarkan berbagai pilihan dengan ragam fasilitas yang bisa dipilih, temukan yang terbaik untuk menambah kesan buat pesta lajang sahabat terdekat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading