Sukses

Lifestyle

Hadapi Pandemi Virus Corona, Perum BULOG Gelar Gerakan Stabilisasi, Catat Jadwal dan wilayah Operasinya 

Fimela.com, Jakarta Perum Badan Urusan Logistik (BULOG) bersama produsen GULAKU, Sugar Group Companies (SGC) menggelar Operasi Pasar Stok Pangan dalam rangka Gerakan Stabilisasi Pangan di 50 titik di wilayah DKI Jakarta, Banten, dan Lampung serentak mulai dari 18-24 Maret 2020. Ini merupakan bentuk komitmen Sugar Group Companies bersama BULOG dalam menjaga stabilisasi ketersediaan bahan pokok makanan bagi masyarakat saat adanya pembatasan kegiatan menghadapi pandemi virus corona.

Baik di Jakarta, Banten maupun di Lampung, harga GULAKU dijual Rp12.500 per Kg, sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yang dipatok pemerintah dan jauh lebih rendah dari harga di pasaran yang menyentuh Rp18.000 per Kg. Namun, pembelian untuk masing-masing konsumen dibatasi maksimal 2 kilogram. Pembatasan itu demi menghindari praktik spekulan yang membeli dalam jumlah besar untuk dijual kembali dengan harga tinggi.

Di Jakarta dan Banten, Operasi Pasar Stok Pangan digelar di 35 titik selama 7 hari. Per harinya, disiapkan 10 ton gula untuk memenuhi kebutuhan di 5 titik operasi. Sedangkan untuk di Lampung, gula dengan harga terjangkau ini didistribusikan di 15 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.

Direktur Sugar Group Companies, Irwan Ang, mengatakan, SGC menyiapkan 10 ton gula per hari untuk membantu Operasi Pasar ini dan siap menambah pasokan jika jumlah itu dirasa masih kurang. “SGC selalu memiliki perencanaan untuk menyiapkan stok,seperti saat ada wabah virus corona termasuk untuk puasa dan Lebaran 2020, sehingga tidak terjadi kekurangan gula di pasaran terutama di hari-hari raya. SGC berkomitmen menjaga ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat. Jadi, mau operasi pasar di mana tempatnya, kami akan siapkan,” ungkapnya dalam siaran pers yang diterima Fimela.com

Jadwal dan wilayah Operasi

Jadwal dan wilayah Operasi Pasar Stok Pangan di Provinsi Lampung periode Rabu (22/3/2020) hingga Senin (23/3/2020) sebagai berikut:

• 18 Maret 2020: Pasar Gintung Tanjung Karang Bandar Lampung

• 19 Maret 2020: Pasar Tugu Tanjung karang Bandar Lampung

• 20 Maret 2020: Pasar Cendrawasih, Kota Metro

• 23 Maret 2020: Pasar 16 C Metro

Jadwal dan wilayah Operasi Pasar Stok Pangan di Jakarta dan Banten periode Minggu (22/3/2020) hingga Selasa (24/3/2020) sebagai berikut:

• 22 Maret 2020 : Pasar Ciracas, Pasar Lenteng Agung, Pasar Joharbaru, Pasar Rawa Badak, Pasar Asem Reges,

• 23 Maret 2020 : Pasar Palmeriam, Kantor Kelurahan Bukit Duri, Kantor Kecamatan Tanah Abang, Pasar Pademangan Barat, Pasar Tambora

• 24 Maret 2020 : Pasar Pondok Bambu, Pasar Bukit Duri, Pasar Gondangdia, Pasar Tugu, Pasar Slipi

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading