Sukses

Lifestyle

7 Minuman yang Bisa Mencegah Penuaan Dini

Fimela.com, Jakarta Penuaan dini termasuk masalah kulit, yang bisa mengganggu penampilan perempuan. Karena penampilan merupakan hal yang penting untuk semua orang. Penuaan dini bisa ditandai dengan munculnya garis-garis halus atau keriput di kulit wajah, kantong mata menggelap, dan muncul noda-noda hitam di kulit wajah.

Penuaan dini bisa terjadi karena gaya hidup yang kurang sehat, mengonsumsi makanan yang tidak sehat, dan terlalu banyak terpapar sinar matahari secara langsung. Untuk mencegah penuaan dini, dan menghilangkan tanda-tanda penuaan dini, banyak perempuan membeli produk perawatan kecantikan kulit.

Ternyata banyak minuman yang bisa membantu mencegah penuaan dini. Jika kondisi kulit sedang parah, sebaiknya konsultasi dengan dokter kulit. Berikut minuman yang bisa mencegah penuaan dini:

Minuman yang Bisa Mencegah Penuaan Dini

1. Yogurt

Yogurt merupakan minuman yang memiliki kandungan probiotik. Yogurt dibuat dari susu yang difermentasi dengan lactobacillus dan bifidobacterial, yang merupakan bakteri baik. Yogurt mengandung antioksidan, sehingga bisa membantu menangkal radikal bebas, yang bisa menyebabkan penuaan dini. Yogurt bisa diminum untuk membantu mencegah penuaan dini. Buatlah smoothies yogurt yang dicampur dengan pisang atau buah beri-berian. Dan konsumsilah rutin pada pagi hari. Pisang mengandung pektin yang bisa membantu menghilangkan racun di dalam tubuh. Buah beri-berian adalah sumber kaya vitamin C, yang bisa membantu mencegah penuaan dini.

2. Air Putih

Penuaan dini bisa disebabkan karena kulit dehidrasi, yang disebabkan karena tubuh mengalami dehidrasi. Sehingga membutuhkan air untuk menghidrasi. Tubuh yang dehidrasi sangat membutuhkan cairan. Air sangat bagus untuk menghidrasi tubuh, untuk membantu mencegah penuaan dini. Jika tubuh dehidrasi, kulit bisa menjadi kering, dan muncullah tanda-tanda penuaan dini. Selain itu bisa menghidrasi tubuh, meminum air putih dapat membantu membuang racun yang ada di dalam tubuh, dan membuatmu terlihat sehat dan lebih muda.

3. Teh Hijau

Teh hijau sangat terkenal sebagai teh diet, dan juga teh yang bisa membantu mencegah penuaan dini. Karena teh hijau memiliki banyak kandungan yang bagus untuk tubuh dan kulit. Teh hijau memiliki kandungan antioksidan, yang bisa membantu melawan radikal bebas, yang bisa menyebabkan penuaan dini. Teh hijau bisa diminum secara rutin pada pagi hari, untuk mencegah penuaan dini, dan bisa melancarkan sistem pencernaan. Selain untuk diminum, teh hijau bisa digunakan untuk masker wajah dan masker mata, untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan dini.

Minuman yang Bisa Mencegah Penuaan Dini

4. Air Kelapa Muda

Air kelapa muda memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi. Antioksidan berfungsi untuk membantu mencegah penuaan dini, dan membantu mengobati masalah kulit lainnya. Meminum air kelapa memiliki banyak manfaat. Meminum air kelapa juga bisa membantu menghidrasi tubuh. Sehingga kulit tidak kering karena tubuh dehidrasi. Air kelapa memiliki kandungan asam amino, antioksidan, dan beberapa mineral yang baik untuk tubuh dan kulit. Air kelapa juga kaya akan vitamin alami, untuk mencegah penuaan dini, jika rutin mengonsumsi air kelapa.

5. Jus Lidah Buaya

Jus lidah buaya merupakan minuman yang berasal dari gel lidah buaya, yang mengandung asam amino dan nutrisi, yang bisa meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Lidah buaya memiliki kandungan antioksidan, yang mampu membantu regenerasi kulit, dan mencegah penuaan dini. Rutin meminum jus lidah buaya bisa membantu mengurangi kerutan pada kulit, yang merupakan tanda-tanda penuaan dini. Karena lidah buaya juga kaya akan vitamin. Selain itu meminum lidah buaya juga bisa membantu mencerahkan kulit, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan membantu detoksifikasi dalam tubuh.

6. Susu Almond

Susu almon merupakan minuman yang bisa membantu mencegah penuaan dini. Karena susu almon mengandung vitamin A, vitamin D dan vitamin E. Kandungan vitamin yang terdapat di dalam susu almon, bisa membantu kulit lebih sehat, dan juga menyehatkan tubuh. Kandungan vitamin E yang ada pada susu almon, bisa membantu memperbaiki kerusakan kulit, dan juga membantu mempercepat proses regenerasi kulit. Susu almon yang memiliki kandungan vitamin E ini, bisa meningkatkan produksi kolagen, yang bisa membuat kulit tetap lembut dan menghilangkan kerutan akibat penuaan dini.

7. Jus Anggur

Untuk mencegah penuaan dini, kulit dan tubuh membutuhkan kandungan vitamin C, untuk membantu meningkatkan produksi kolagen. Buah anggur memiliki banyak kandungan vitamin C. Untuk mencegah penuaan dini, konsumsilah jus anggur secara rutin. Meminum jus anggur tidak hanya akan mengurangi keriput yang terjadi pada kulit, tetapi jus anggur juga membantu kulit terlihat lebih muda, dan kulit menjadi lebih sehat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading