Sukses

Lifestyle

Semua Zodiak Punya Sifat dan Kepribadian Toxic, Cari Tahu Punyamu

Fimela.com, Jakarta Kita sering menghindari orang yang potensial menjadi toxic atau racun. Namun, sebelum menilai orang lain, setiap dari kita juga memiliki perilaku buruk seperti sifat dan kepribadian yang toxic.

Bagaimana, sudah siap menyelami sisi negatif seperti kepribadian toxic sesuai zodiak? Melansir dari purewow, berikut kepribadian dan sifat paling toxic berdasarkan zodiak dari Astrologist Kiki O'Keefee yang berbasis di Brooklyn.

Aries: Egois

Aries yang toxic tidak akan mengesampingkan keinginannya sendiri. Bahkan untuk waktu sesaat, mereka tidak bisa mengorbankan diri untuk orang lain.

Taurus: Tak pernah menyesal

Taurus benar-benar keras kepala dan itu salah satu sifat paling beracun, karena mereka jangan mengira mereka salah (meski sudah tahu salah). Ditambah ego utamanya yang berarti sulit meminta maaf, bahkan jika mereka salah menurut hukum, akal, dan keadilan.

 

Gemini: Memutar balik kebenaran

Geminian dikaruniai skill komunikasi yang baik dan terlalu mudah digunakan untuk kejahatan. Karena si kembar sangat berbakat melihat kedua sisi dari sebuah masalah dan mereka dapat secara meyakinkan memutar balik kebenaran untuk memenuhi kekacauan dan drama.

 

Cancer: Manipulatif secara emosional

Cancer adalah mahluk yang sangat cerdas secara emosional, jadi jika dipasangkan dengan niat jahat, maka menjadi senjata mujarab. Mereka tahu persis apa yang membuat orang tergerak, mereka melakukan hal tersebut untuk mendapat perhatian agar merasa aman.

 

Leo: Narsisme mengganas

Mencintai diri sendiri secara radikal menjadi ciri Leo yang bisa berubah menjadi rasa haus perhatian yang tak bisa dipadamkan. Bagi mereka kebahagiaan adalah permainana zero-sum dan harus menang.

 

Virgo: Seribu Kerewelan

Perfeksionisme Virgo berakar pada pikiran analitik mereka yang sangat cakap. Mereka dapat melihat apa yang salah dengan cara apa pun, dan saat berubah menjadi racun menghasilkan negativitas tanpa henti.

 

Libra: Mengadu domba

Dikuasai oleh Venus, Libra tak suka tangan mereka 'kotor'. Sebab itu mereka lebih memilih untuk mengalihkan agresi mereka daripada menghadapi masalah dan ketidakpastian secara langsung. Mereka ahlinya memilih memanipulasi konflik di antara teman-temannya.

 

Scorpio: Masalah Kepercayaan

Kontradiksi selalu ada di jantung Scorpio yang menuntut kepercayaan total tanpa dengan mudah melepaskan kepercayaan mereka. Mereka bisa jadi detektif untuk menggali bukti jika kamu berbohong dan menemukan cara terselubung untuk menguji kesetiaan.

 

Sagitarius: Jadi yang utama

Sagitarius akan terus bersaing dengan teman-teman mereka. Jika temannya sekolah S2, mereka akan mengikuti program lebih baik lagi. Mereka selalu ingin jadi yang utama.

Capricorn: Eksploitasi

Mereka bisa dengan santainya social climbing tanpa malu-malu. Dan dengan mudahnya membuang pertemanan setelah mencapai tujuan.

 

 

Aquarius: Kurangnya Empati

Mereka bisa menjadi sangat dingin saat seorang gagal menangkan intriknya. Sebagai tanda intelektual, mereka mendambakan stimulasi dan kebaruan sehingga sering memiliki sedikit empati pada orang yang mereka tinggalkan.

Pisces: Narsisme terselubung

Tidak seperti Leo, narsisme Pisces cenderung dicirikan oleh pengorbanan diri. Mereka akan menanggung beban emosional yang melampaui kemampuannya.

Simak Video Berikut

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Istilah Zodiak merujuk pada rasi-rasi bintang yang dilalui oleh sabuk khayal di langit dengan jumlah 13.

    Zodiak

  • Toxic

Loading