Sukses

Lifestyle

10 Penyebab Pria Tidak Dapat Ereksi

Tidak mampu ereksi atau biasa dikenal dengan istilah impoten atau lemah syahwat ini merupakan sebuah mimpi buruk bagi semua pria. Ternyata ladies, impoten ini tidak datang begitu saja, melainkan disebabkan oleh hal-hal yang terkadang banyak orang tak menyadarinya.

Untuk itu, agar pasangan anda tak mengalami mimpi buruk tersebut, mari pelajari penyebab-penyebab pria menjadi impoten.

1. Depresi

Rasa depresi yang dialami oleh pria akan mengganggu psikologisnya dan ternyata akan berdampak buruk bagi kehidupan seksual. Depresi akan menyebabkan pria kehilangan selera bercinta, dan jika depresi tersebut berkelanjutan, maka bukan tidak mungkin pria tersebut menjadi impoten.

2. Alkohol

Jika pria Anda adalah salah satu penggemar alkohol, sebaiknya Anda harus membuatnya sedikit demi sedikit meninggalkan minuman tersebut. Karena jika tidak, hubungan seksual anda dan pasangan akan terancam. Pria yang meminum terlalu banyak alkohol dalam jangka panjang, mereka akan mengalami kesulitan dalam ereksi.

3. Obat-Obatan

Beberapa obat-obatan memang memiliki dampak buruk bagi kehidupan seksual anda. Karena obat-obatan umum seperti obat penghilang rasa sakit sampai dengan antidepressant ternyata dapat membuat pria anda mengalami impoten.

4. Kemarahan

Rasa marah merupakan hal yang wajar. Namun, jika anda marah terlalu berlebihan maka akan berdampak pada kehidupan seksual anda. Kemarahan yang dikeluarkan atau pun kemarahan yang pendam dalam hati akan mempengaruhi peforma pria di atas ranjang.

 

Oleh: Ratna K.D

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading