Sukses

Food

4 Resep Kuliner Khas Betawi untuk Meriahkan HUT Jakarta ke-494

Fimela.com, Jakarta Tepat Hari ini, Selasa 22 Juni 2021 kota Jakarta merayakan HUT nya yang ke-494. Sayangnya, dua tahun terakhir ini dirayakan cukup berbeda tanpa menyaksikan pegelaran kebudayaan Betawi secara langsung karena pandemi Covid-19.

Meski begitu, HUT Jakarta tetap bisa dirasakan di rumah masing-masing dengan menikmati kuliner khas Betawi. Kuliner Betawi dipengaruhi okeh beberapa negara seperti Melayu, Arab, India, Tionghoa, Belanda, Spanyol hingga Portugis. Ragam makanan khas Jakarta juga dipengaruhi oleh beberapa daerah di nusantara, seperti Sunda, Jawa, dan Minangkabau. Hal ini memengaruhi bahan tertentu yang digunakan dan teknik masaknya.

Nah, beragam makanan khas Betawi seperti Putu Mayang, Kue Talam dan Kue Ongol-Ongol bisa dibuat di rumah dengan bahan dasar tepung sagu agar mendapatkan tekstur kenyal dan lebih mengenyangkan. Bisa juga membuat lontong sayur yang terbuat dari sagu akan memiliki indeks glikemik lebih rendah dibandingkan yang terbuat dari beras atau nasi.

“Sagu bahan makanan sumber karbohidarat tinggi dengan indeks glikemik rendah yang dapat mengontrol gula darah, membantu dari sembelit, diare, dan perut kembung,” ujar Nelda Hermawan, Head of Commercial ANJ dalam siaran pers yang diterima Fimela.

Berikut ini empat resep makanan khas Betawi yang bisa dibuat di rumah untuk menyemarakan HUT Jakarta. 

1. Lontong sayur

Bahan-bahan:

1. Lontong Sagu 80 gr

2. Air 500 ml

3. Ayam 50 gr

4. Santan kental 50 ml

5. Telur rebus 1 pcs

6. Kacang panjang 20 gr

7. Pepaya muda 20 gr

8. Tahu coklat 1 pcs

9. Cabai merah giling 1 sdm

10. Bawang merah 2 siung / 10 gr

11. Bawang putih 1 siung / 5 gr

12. Kunyit 5 gr

13. Kemiri 5 gr

14. Sereh 1 btg

15. Daun salam 1 lbr

16. Garam Secukupnya / 1⁄2 sdt

17. Lada Secukupnya / 1⁄4 sdr

18. Kaldu ayam 1⁄2 sdt

Langkah-langkah pembuatan: 

1. Panggang atau grill ayam dan bumbui sesuai selera, angkat, tiriskan, dan sisihkan.

2. Parut kasar pepaya muda, potong kancang panjang (1 cm), lalu rebus hingga matang, angkat, dan sisihkan.

3. Haluskan semua bumbu bawang merah, bawang putih, kemiri, dan kunyit.

4. Tumis semua bumbu halus, tambahkan sereh, tumis hingga harum dan kecokelatan

5. Tambahkan air, daun salam, dan cabai merah giling, lalu masak hingga mendidih

6. Masukkan santan, garam, lada, dan kaldu ayam, lalu aduk hingga rata.

7. Siapkan wadah, masukkan lontong sagu, pepaya muda dan kacang panjang, ayam, tahu cokelat, dan telur rebus. Lalu tuang kuah.

2. Putu mayang

Bukan BIHUN dan juga bukan MIE! Ini namanya kue Putu Mayang yang dimasak menggunakan tepung Sagu Sapapua. Putu Mayang ini salah satu makanan khas daerah Betawi.

Bahan-bahan:

1. Tepung Beras 35 Gram

2 Tepung Sagu 90 Gram

3. Santan 260 Gram

4. Gula 12 Gram

5. Air 120 Gram

6. Garam 1 Sdt

7. Pewarna makanan 3 Tetes

8. Gula Aren 150 Gram

9. Daun Pandan 2 lembar

Langkah-langkah pembuatan:

1. Campurkan 35 gr tepung beras, 85 gr tepung sagu, 130 gr santan, 12 gr gula, 1⁄2 sdt garam dan 70 gr air.

2. Masak adonan dengan api kecil dan aduk hingga mengental. Sisihkan.

3. Pisahkan adonan menjadi tiga bagian, kemudian beri pewarna makanan dengan warna yang berbeda (putih, merah dan hijau).

4. Masukkan adonan ke dalam papping bag, lalu cetak di atas kertas roti.

5. Kukus adonan yang telah dicetak ± 20 menit.

6. Pada wadah lain, campurkan 5 gr tepung sagu dan 50 gr air.

7. Pada wadah lain, campurkan 130 gr santan, 150 gr gula aren, 1⁄2 sdt garam, dan 2 lembar daun pandan.

8. Masak dengan api sedang sambil diaduk.

9. Tambahkan larutan sagu dan aduk hingga semua gula larut.

10. Masak hingga larutan mengental kemudian biarkan dingin.

 

3. Kue talam

Bahan-bahan lapisan Edamame:

1. Tepung Sagu Sapapua 35 Gram

2 Edamame Cacah 200 Gram

3. Gula 100 Gram

4. Tepung Beras 40 Gram

5. Telur 2 Butir

6. Garam 1/4 Sdt

7. Santan 150 ml8. Minyak 1 Sdm

Bahan-bahan lapisan Santan:

1. Tepung Sagu 50 Gram

2. Tepung Tapioka 10 Gram

3. Santan 250 ml

4. Garam 1⁄4 Sdt

Langkah-langkah pembuatan:

1. Buat adonan santan dengan mengayak dan mencampurkan 50 gram tepung sagu, 10 gram tepung tapioca, 275 ml santan dan 1⁄4 sdt garam, kemudian aduk hingga merata dan tidak ada gumpalan. Sisihkan.

2. Buat adoanan lapisan edamame dengan mencampurkan 35 gram tepung sagu, 180 gram edamame cacah, 100 gram gula, 40 gram tepung beras, 2 butir telur, 1⁄4 sdt garam, dan 175 gram santan, kemudian haluskan menggunaan blender.

3. Oleskan cetakan kue menggunakan minyak.

4. Tuang adonan edamame ke dalam cetakan kue hingga 2/3 penuh.

5. Kukus selama 10 menit menggunakan api sedang.

6. Tuangkan lapisan adonan santan ke dalam cetakan hingga terisi penuh.

7. Taburkan edamame cacah diatas adonan.

8. Kukus kembali selama 15 menit menggunakan api sedang, kemudian matikan api dan biarkan dingin.

9. Keluarkan kue dari cetakan.

10.Kue Talam siap disajikan.

4. Kue ongol-ongol

Siapa yang tau nama menu makanan ini? Makanan yang satu ini termasuk kedalam jajanan tradisional alias makanan jadul loh! Rasanya manis, legit, bikin nostalgia.

Bahan-bahan:

1. Tepung Sagu Sapapua 150 gr

2. Air 100 ml

3. Gula 35 gr

4. Garam 1⁄2 sdt

5. Vanilli 1⁄4 sdt

6. Pewarna makanan hijau/merah Secukupnya / 2-4 tetes

7. Perisa pandan (optional) 2 tetes 

Bahan-bahan Taburan:

1. Kelapa parut Secukupnya / 150 gr

2. Gula Secukupnya / 25 gr

3. Garam Secukupnya / 1⁄2 sdt

Langkah-langkah pembuatan:

1. Kukus kelapa parut selama 25 menit, lalu tambahkan gula dan garam, angkat dan sisihkan.

2. Ayak tepung sapapua, lalu sisihkan 75 gr tepung sapapua

3. Campurkan 75 gr sapapua, air, 35 gr gula, 1⁄2 sdt garam, vanilli, dan pewarna makanan lalu masak hingga mengental.

4. Tuang adonan ke dalam 75 gr tepung sagu yang telah disisihkan sebelumnya, adon sampai kalis.

5. Bentuk seukuran ruas jari kelingking, lalu rebus hingga matang dan mengembang, angkat, dan tiriskan

6. Campurkan cenil dengan kelapa parut yang telah disiapkan.

7. Aduk rata dan sajikan.

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading