Sukses

Entertainment

Lima Pernikahan Selebriti Lokal yang Paling Banyak Dibicarakan di 2015

 

Jakarta Pernikahan adalah momen penting dalam setiap hidup seseorang. Mengaku saja deh, menyimak setiap detil dari pernikahan adalah hal yang kita sukai kan? Terlebih kalau menyangkut pernikahan sosok terkenal seperti selebriti. Berikut kami paparkan lima pernikahan selebriti lokal yang paling banyak dibicarakan selama tahun 2015.

  1. Nabila Syakieb-Reshwara Argya Radinal

Menikah pada 20 Desember yang lalu, pernikahan aktris cantik ini dengan Reshwara Argya Radinal bertabur bunga dan kilau-kilau yang membuat perhelatan ini nampak megah. Nabila yang memang sudah memiliki kecantikan alami nampak semakin cantik dalam balutan gaun karya dua fashion designer Tanah Air, yaitu Hian Tjen dan Ferry Sunarto. Nabila memesan dua gaun, untuk acara Malam Pacar dan resepsi pernikahan kepada Hian Tjen. Sementara untuk akad nikah, perempuan 30 tahun ini mempercayakannya kepada Ferry Sunarto. Tiga gaun cantik itu mengusung palet putih dengan embellishment kelopak bunga. Akad nikah dan resepsi digelar di sebuah hotel berbintang di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

  1. Chelsea Olivia-Glen Alinskie

Menikah pada 1 Oktober yang lalu, pasangan artis ini sudah berhubungan selama delapan tahun. Chelsea dan Glenn seringkali membagi momen demi momen menuju pernikahan di akun media sosial milik masing-masing. Mereka memilih gereka katedral sebagai tempat pemberkatan pernikahan mereka. Setelahnya, mereka menggelar resepsi di sebuah hotel mewah di kawasan Senayan, Jakarta Pusat. Sosok di balik anggunnya penampilan aktris muda ini adalah Hian Tjen. Berhias 2.500 swarovski, penampilan Chelsea nampak sangat cantik dibalik gaun pengantin yang dikenakannya.

  1. Andien-Irfan Wahyudi

Penyanyi cantik yang satu ini menikah dengan kekasihnya, Irfan Wahyudi (Ippe) pada 27 April yang lalu. Pasangan ini memilih tempat pernikahan yang tidak biasa dan sangat unik yaitu di kawasan Pine Forest Camp, Exclusive Camping Ground Cibodas, Lembang. Konsep pernikahan outdoor yang sangat kental dengan nuansa alam terasa sangat ‘rumah’ dengan jumlah undangan yang tidak terlalu banyak. Bukan hanya lokasinya yang unik, konsep gaun pengantinnya pun terbilang unik. Andien mengenakan gaun panjang lengkap dengan jubah dan hiasan kepala yang sangat kental dengan nuansan 1920an. Gaun rancangan Mel Ahyar tersebut cukup ramai diperbincangkan di media sosial. Untuk akad nikah, penyanyi berambut pendek ini memilih kebaya Jawa klasik rancangan Didiet Maulana.

  1. Revalina S. Temat-Rendy Aditya

Pasangan ini memilih Bali sebagai lokasi pernikahan mereka pada 15 Maret yang lalu. Pernikahan digelar dengan sederhana namun tetap cantik. Sebelum hari H, keduanya kompak tutup mulut tidak mau membicarakan waktu pernikahan dan detil lainnya. Saat akad nikah, Revalina tampil dengan kebaya nasional. Sementara itu saat resepsi pernikahan, perempuan yang punya alis tebal natural ini tampil dengan gaun putih rancangan seorang fashion designer asal Bali. Penampilannya nampak semakin cantik dengan headpiece, Fimelova.

  1. Ringgo Agus Rahman-Sabai Morschek

Pasangan aktor dan aktris ini juga memilih Bali sebagai lokasi pernikahan mereka. Digelar pada 8 Juni yang lalu, pasangan ini sudah berhubungan selama tiga tahun. Tidak banyak yang tahu mengenai pernikahan mereka. Ringgo memberitahukan pernikahannya lewat foto yang diunggah di akun Instagram miliknya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading