Sukses

Entertainment

Alasan Leonardo DiCaprio Ogah Jadi Sutradara

Fimela.com, Jakarta Sudah menjadi hal lumrah ketika seorang aktor mencicipi dunia balik layar. Seperti halnya Leonardo DiCaprio yang sudah menjadi produser sejak 11 tahun silam. Namun, bintang film Titanic ini justru ogah untuk menduduki bangku sutradara. Mengapa? 

"Aku begitu diberkati dapat bekerja dengan pembuat film ternama. Aku mungkin dikutuk untuk tidak pernah mungkin bekerja sebagai sutradara," kata Leonardo DiCaprio dikutip Variety.

Leonardo DiCaprio (AFP/Bintang.com)

Lebih lanjut, Leonardo tak ingin membandingkan dirinya dengan orang lain. Meski pun banyak aktor yang berbondong-bondong untuk terjun sebagai sutradara. Aktor kelahiran Los Angeles, 11 November 1974 ini hanya ingin fokus dengan karya yang dihasilkannya saja.

"Aku tidak berpikir untuk membandingkan diriku dengan apa yang aku lihat. Ada begitu banyak hal yang datang ketika kamu membuat film. Aku benar-benar tidak tahu bagaimana mereka melakukan itu. Aku hanya peduli dengan apa yang aku lakukan setiap hari," papar Leonardo.

Leonardo DiCaprio (AFP/Bintang.com)

Tak dapat dipungkirinya, menjadi sutradara adalah pekerjaan yang sangat menyenangkan. "Tapi akan sangat luar biasa dapat memiliki dokumen dari seseorang. Semua pengalaman yang aku punya sekarang dan belajar dari keputusannku," pungkas Leonardo DiCaprio.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading