Sukses

Entertainment

Mona Ratuliu Ajarkan Anak Bertahan Hidup Lewat Uang Jajan

Fimela.com, Jakarta Seperti orangtua kebanyakan, Mona Ratuliu juga memberikan jatah jajan kepada anaknya. Terutama si sulung Davina. Hanya saja, jumlah yang diberikan relatif sedikit, agar si anak belajar bertahan hidup.

"Bagaimana caranya supaya tidak habis sampai akhir bulan. Walau kadang suka nggak cukup karena aku kasihnya suka kurang. Supaya dia berpikir bagaimana caranya bertahan hidup dengan uang yang kurang," ujar Mona Ratuliu, di RSCM, Jakarta Pusat.

Mona Ratuliu. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Pernah satu ketika Davina meminta uang untuk nonton konser musik. Namun Mona hanya memberi uang kepada anaknya, sepertiga dari harga tiket konser itu. Sisanya, Davina mencari sendiri dengan magang kerja.

"Pernah dia pas mau nonton konser. Terus minta uang sama mamahnya. tapi aku kasih cuma sepertiganya sisanya dia cari sendiri. Waktu itu dia magang supaya dapat tambahan," tutur Mona.

Moa Ratuliu. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Mona memang tidak mengharuskan anaknya untuk menabung. Dia hanya memberi pengertian pentingnya menabung. "Lebih ke informasi saja. Misalnya ATM itu ada uangnya karena menabung," pungkas Mona Ratuliu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading