Sukses

Entertainment

Digarap Garin Nugroho, Bunga Citra Lestari Jadi Janda

Fimela.com, Jakarta Sebagai pemeran, Bunga Citra Lestari dituntut bisa menjadi karakter yang bermacam-macam sesuai dengan tuntutan skenario. Lepas dari peran-peran elegan, sekarang penyanyi yang akrab disapa BCL itu didaulat menjadi orang pinggiran.

Dalam perannya di film Mooncake Story, Bunga Citra Lestari menjadi Asih, seorang janda yang memiliki anak kecil. Demi berjuang untuk hidup di pemukiman kumuh, Asih pun rela bekerja serabutan.

"Aku berperan sebagai Asih, janda ditinggal suami meningggal dan punya anak kecil. Aku kerja apa aja. Aku tinggal di pemukiman kumuh," ujar Bunga Citra Lestari di XXI Plaza Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (13/2).

Sosok Garin Nugroho yang berada di belakang kamera membuat Bunga Citra Lestari mengaku mendapatkan nafas berbeda. Terlebih ketika cerita film juga jauh dari apa yang diperankannya selama ini.

"Yang pasti peran saya sebagai Asih. Senang bisa menjadi bagian yang film nafasnya berbeda. Saya senang (terlibat) dan favorit director adalah Garin Nugroho," ujar Bunga Citra Lestari.

Bicara tentang pesan moral sebuah film, istri Ashraff Sinclair tersebut mengatakan jika apa yang ingin disampaikan oleh film ini sangat kuat. Ada sebuah tema persaudaraan tulus yang dibangun dalam cerita film ini.

"Aku senang dan aku rasa impact luar biasa. Situasi sekarang masalah SARA dan sedang menjadi hot topic. Mudah-mudahan film ini jadi pandangan 'semua orang bukan siapa-siapa, tapi siapa siapa'. Sebuah persaudaraan yang tulus, dari etnis dan kelas yang berbeda tapi bisa saling memberi. Disini bisa digambarkan bisa saling membantu," tukas Bunga Citra Lestari.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading