Sukses

Entertainment

Java Jazz Hari Pertama, Tulus Duet dengan Sundari Soekotjo

Fimela.com, Jakarta Gelaran Java Jazz Festival 2017 dibuka Jumat (3/3/2017) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Utara. Dimulai pukul 16.00 WIB, sejumlah line up yang tampil hari pertama, seperti Tulus dan Sundari Soekotjo, siap menghangatkan para penonton.

Dari musisi lokal, Tulus tampil di Hall D2 dengan membawakan kejutan istimewa. Tulus, digelaran Java Jazz Festival ke-13 ini menghadirkan lagu terbaru dari album terbarunya dan kali pertama diperdengarkan yakni lagu berjudul Monokrom.

Belasan lagu dibawakan dalam JJF episode ke-13. Selain membawakan lagu baru di gelaran Java Jazz Festival 2017, Tulus juga membawakan lagu-lagu lawasnya. (Adrian Putra/Bintang.com)

Di atas panggung, Tulus yang mengenakan kemeja berwarna hitam berbalut kain etnik. Dia membuka penampilannya dengan lagu Manusia Kuat.

"Ini pertama kali saya manggung bawain materi dari album Monokrom. Ini adalah album ketiga saya, dan spesial diperdengarkan di panggung Java Jazz," kata Tulus menyapa para penonton.

Lagu-lagu lainnya dari album Monokrom turut diperdengarkannya. Lagu seperti Tukar Jiwa, Monokrom, dan Langit Abu-abu membuat penonton terhanyut dalam lantunan suara khas Tulus.

"Terima kasih loh buat Tulus yang sudah bawa musik keroncong ke sini (Java Jazz)," ucap Sundari Soekotjo di atas panggung. (Adrian Putra/Bintang.com)

Kejutan yang dihadirkan Tulus, yakni spesial kolaborasi dengan legenda musik keroncong tanah air, Sundari Soekotjo. Kolaborasi apik tersebut membawakan lagu Di Bawah Sinar Bulan Purnama dan Teman Hidup. "Terima kasih loh buat Tulus yang sudah bawa musik keroncong ke sini (Java Jazz)," ucap Sundari Soekotjo.

Lagu lainnya yang dibawakan Tulus di Panggung Hall D2, Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Java Jazz Festival hari pertama lainnya yakni dengan membawakan sejumlah single dari album terdahulu. Di antaranya lagu seperti Jangan Cintai Aku Apa Adanya, dan Sewindu sukses menutup aksi panggungnya.

Setelahnya, Java Jazz Festival 2017 hari pertama masih berlanjut. Selain Tulus dan Sundari Soekotjo, masih ada nama-nama musisi lokal maupun international yang akan hadir antara lain Tribute to Whitney Houston Feat. Dira Sugandi, Lea Simanjuntak, Kamasean, Soundwave. Kemudian musisi lokal yakni KING, Harvey Mason Feat. Tony Monaco & Kirk Whalum with Special Appearance of Dee Dee Bridgewater dan Kirk Whalum.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading