Sukses

Entertainment

Anak Yana Zein Galang Dana untuk Bunda Tercinta

Fimela.com, Jakarta Rila dan Alika, dua anak Yana Zein masih menantikan kesembuhan sang bunda yang saat ini masih menjalankan pengobatan di China. Dijadwalkan selama tiga bulan, Yana Zein akan menjalani pengobatan di negeri berjuluk Tirai Bambu tersebut.

Sambil menantikan kedatangan sang ibunda tercinta, Rila dan Alika membuat laman donasi di Kitabisa.com untuk membantu biaya sekolah mereka. Seperti diketahui, dua putri cantik Yana Zein itu sempat putus sekolah lantaran terkendala biaya. Tabungan yang dimiliki Yana habis untuk biaya pengobatan kanker payudaranya.

Rila dan Alika, dua putri cantik Yana Zein. (Nurwahyunan/Bintang.com)

"Mami janji ke Rila dan Alika, mamih akan kuat dan kembali ke kalian. Kalian harus kuat juga dan terus berdoa untuk mami," tulis Rila dan Alika menirukan pesan Yana Zein seperti ditulis di Kitabisa.com/helpmymom.

Rila dan Alika juga menceritakan bagaimana sang bunda akhirnya terkena sakit yang menjadi momok kaum hawa tersebut.

Dua putri cantik Yana Zein, melepas kepergian sang bunda berobat ke China. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Berawal saat tahun 2015 yang lalu, Mami tiba-tiba masuk rumah sakit. Saat itu Mami kelihatan pucat dan sesak napas. Kami nggak ngerti saat itu sakit Mami apa sebenarnya," tulis dua saudari itu.

Rila dan Alika sangat terkejut mengetahui ibunda tercinta ternyata menderita sakit kanker payudara stadium 4 atau stadium akhir. Keduanya sangat sedih apalagi baru ditinggal sang ayah untuk selamanya.

Yana Zein saat menjalani pengobatan di Indonesia. (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Dan sekarang kami hanya tinggal dengan nenek yang sudah berusia 80 tahun. Nenek pun sudah tua dan butuh banyak istirahat, sehingga kami juga harus kuat bersama nenek mensupport mami," tulis Rila dan Alika.

Sebelumnya keluarga Yana Zein sudah mendapatkan bantuan dari penggalangan dana yang dilakukan Wulan Guritno melalui ktbs.in/bantuyanazein dan bisa membantu pengobatan Yana Zein berikut beberapa kebutuhan keluarga.

Yana Zein bersama kedua anaknya. (Syaiful Bahri/Bintang.com)

"Saat ini mami masih berjuang di Rumah Sakit dan biaya pengobatannya sangat tinggi. Kami sekaang tahu kerena nenek menceritakan semuanya. Saat ini pun kami dan nenek tinggal menumpang di rumah saudara mami," tulis Rila dan Alika lebih lanjut.

"Lewat kitabisa ini, kami Rila dan Alika mencoba menceritakan kisah mami dengan tujuan menggalang dana untuk bantuan kesehatan mami. Kami tidak mau hanya diam, karena itu kami menggalang dana agar bisa membantu biaya pengobatan mami. Kami yakin ada banyak orang baik yang mau membantu mami," tulis Alika dan Rila lagi.

Seperti sudah diberitakan sebelumnya, Yana Zein divonis menderita sakit kanker payudara stadium 4. Kedua anaknya sempat putus sekolah lantaran Yana Zein membutuhkan biaya yang banyak untuk kesembuhannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading