Sukses

Entertainment

Star Wars: The Last Jedi Dipastikan Tayang di Luar Angkasa

Fimela.com, Jakarta Film Star Wars: The Last Jedi akan jadi penutup film paling ditunggu di tahun ini. Film kedelapan dari seri Star Wars ini memang termasuk dalam deretan film yang masih berpeluang menjadi box office atau meraih keuntungan besar di tahun 2017.

Pada 15 Desember kemarin, film kedelapan dari seri Star Wars ini sudah dirilis di Amerika Serikat (AS) dan berbagai negara lainnya. Lalu apa benar film yang dibintangi Daisy Ridley ini juga bakal tayang di luar angkasa?

Sepertinya kabar ini memang benar adanya. Seperti dilansir dari Space.com, pihak NASA (Badan Luar Angkasa Amerika Serikat) baru-baru ini membocorkan kalau para astronot akan mendapatkan kesempatan menyaksikan film tentang perang antar galaksi itu.

Namun pihak NASA belum bisa memastikan kapan akan mulai menayangkannya. "Kami sudah memastikan bahwa para astronot bakal punya kesempatan untuk menyaksikan film ini di luar angkasa, tapi saat ini kami belum tahu jadwal pastinya," terang Dan Huot, salah seorang pejabat NASA.

Film Star Wars: The Last Jedi nantinya akan dikirim melalui SpaceX Dragon Capsule (paket yang mengantarkan pasokan keperluan astronot di luar angkasa). Film tersebut akan ditonton dalam format digital.

Akankah rencana ini benar-benar akan terlaksana? Kita tunggu saja. Yang pasti, Star Wars: The Last Jedi sudah diputar di bioskop-bioskop di Indonesia sejak 13 Desember kemarin.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading