Sukses

Entertainment

Kepergian Sridevi, Menguak Tragedi Berulang Keluarga Boney Kapoor

Fimela.com, Jakarta Aktris legendaris India, Sridevi Kapoor, menghembuskan nafas terakhirnya pada Sabtu (24/2/2018) lalu di Dubai, Uni Emirat Arab. Kepergian Sridevi tentu menyisakan duka mendalam untuk keluarga, terutama suaminya Boney Kapoor.

Tak hanya itu, momen kepergian Sridevi juga mengingatkan Boney saat dirinya kehilangan istri pertamanya, Mona Kapoor. Kala itu, Mona ditemukan pingsan dan meninggal dunia pada Maret 2012 di pelukan sang anak, Arjun Kapoor.

Jika Sridevi meninggal akibat serangan jantung, maka tidak dengan Mona. Wanita yang menemani kehidupan Boney sebelum Sridevi itu meninggal akibat kanker. Seperti dilansir Pinkvilla, dokter telah memvonis kehidupan Mona tinggal enam bulan lagi, namun ternyata lebih cepat dari perkiraan ia sudah dipanggil Sang Pencipta.

Mona meninggal dunia hanya beberapa bulan sebelum film perdana Arjun, Ishaqzaade, tayang. Hal yang sama pun terjadi pada Sridevi yang meningggal mendadak beberapa bulan sebelum putri sulungnya, Jhanvi Kapoor, merilis film perdana pada Juli 2018 mendatang.

Sebagai ibu, Sridevi tentu sangat antusias ketika sang putri ingin mengikuti jejaknya di dunia hiburan. Wanita kelahiran Sivakasi, India, 13 Agustus 1963 itu pun diketahui pernah mengantarkan Jhanvi syuting hari pertama di kawasan Udaipur. Sayang, asa Sridevi untuk melihat akting putrinya itu kandas.

Semasa hidupnya, Sridevi memiliki dua anak dari hasil pernikahannya dengan Boney Kapoor. Sebelumnya, Boney jug pernah menjalani biduk rumah tangga dengan Mona selama 13 tahun dan dikaruniai dua anak, Arjun Kapoor dan Anshula Kapoor.

Sridevi Orang Ketiga

Pernikahan Boney Kapoor dan Sridevi terjadi di tahun yang sama ketika dirinya bercerai dari Mona pada 1996. Isu Sridevi sebagai orang ketiga memang sudah menjadi rahasia umum. Hal itu pula yang membuat Arjun sangat membenci Sridevi.

Selama bertahun-tahun, Arjun tak menganggap Sridevi sebagai ibu tiri. Namun, beberapa tahun tahun terakhir hati Arjun melunak, meski hubungannya dengan Sridevi tak bisa dibilang cukup baik.

Kendati demikian, saat mendengar kabar kepergian Sridevi, Arjun Kapoor langsung bergegas pergi ke rumah duka yang berada di Mumbai, India. Menurut rencana, jenazah Sridevi bakal dikremasi dalam waktu dekat, tak lama setelah tiba dari Dubai.

 

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Wulan Noviarina

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading