Sukses

Entertainment

Eksklusif Abdul Idol, Kompetisi dan Berhasil Gapai Mimpi

Fimela.com, Jakarta Ada beragam cara mengeksplorasi kemampuan dan bakat yang terpendam dalam diri, termasuk untuk urusan menyanyi. Mengikuti ajang pencarian bakat adalah satu di antara sederet pilihan yang ditempuh oleh Ahmad Abdul atau yang akrab disapa Abdul.

***

Pria berusia 28 tahun ini menjadi salah satu kontestan yang berlaga di ajang pencarian bakat, Indonesian Idol 2018. Kala itu, Abdul menunjukkan musikalitas di audisi dengan membawakan lagu Lost Star dari Adam Levine sembari memetik gitar.

Siapa yang menyangka, momen tersebut ternyata sukses mengantarkan langkah Abdul ke panggung-panggung berikutnya yang dipenuhi oleh kerja keras dan perjuangan. Hingga menyentuh tahap akhir kompetisi memberinya gelar runner-up.

Sebuah lagu kemenangan bertajuk Yang Terbaik menjadi hadiah istimewa yang dapat Abdul bawakan dengan karakternya sendiri. Yang Terbaik pun Abdul persembahkan sebagai ungkapan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan untuknya selama ini.

"Lagu itu dibuat untuk kami, runner-up dan juara dengan versi masing-masing. Tapi yang jelas inti lagunya buat saya sendiri, lagu ucapan terima kasih saya kasih yang terbaik untuk semua yang sudah mendukung Abdul selama ini," ungkap Abdul kepada Bintang.com di Belmont Residence, kawasan Meruya Utara, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.

Pencapaian dan buah manis dari usaha Abdul menyimpan kisah lain. Abdul mengakui jika sebelum dikenal khalayak luas dan berlaga di ajang Indonesian Idol 2018, ia pernah bermimpi untuk berada di posisinya saat ini. Hal tersebut tentunya tidak lepas dari semangat dan dukungan dari orang-orang tercinta.

Abdul Idol berbagi kisah selengkapnya mengenai memaknai kemenangan di Indonesian Idol 2018, cerita di balik single Yang Terbaik, juga project musik yang sedang dan akan ia kerjakan. Simak wawancara eksklusif Bintang.com bersama Abdul lewat rangkuman berikut.

Cerita Album tentang Single Yang Terbaik

Abdul resmi merilis lagu kemenangan, Yang Terbaik, sebagai singlenya pada 20 April lalu. Ia pun berbagi cerita di balik single Yang Terbaik, mulai dari makna, pesan yang disampaikan, hingga proses penggarapan.

Pesan yang ingin Abdul sampaikan lewat single Yang Terbaik kepada pendengar?

Pesannya adalah jangan pernah menyerah, tetap bermimpi, dan lakukan yang terbaik karena apapun yang kita lakukan, yang terbaik ada orang-orang di sekeliling kita yang juga memberikan yang terbaik dari mereka untuk mendukung kita.

Bagaimana dengan proses penggarapan single Yang Terbaik?

Untuk prosesnya semalam, jadi take nya cuma 2-3 jam itu sudah include video. Tapi yang jelas harus menunggu-menunggu jadi untuk prosesnya cuma semalam waktu itu.

Siapa "Kau" dalam lirik single Yang Terbaik menurut Abdul?

Terutama keluarga, ke Tuhan, untuk fans. Banyak sih bisa diibaratkan untuk banyak orang tapi tiga itu adalah yang terpenting.

Bagaimana perasaan Abdul menjadi runner-up Indonesian Idol 2018?

Perasaannya bisa ditahap ini yang jelas aku senang banget karena ini adalah pencapaian terbesar juga. Aku pernah bermimpi ada di posisi ini, bukan sesuatu yang berharap banget harus dikejar nggak, tapi ternyata aku diberikan jalan bisa sampai di sini. Menjadi runner-up itu sudah luar biasa banget.

Apa yang Abdul rasakan ketika merilis single Yang Terbaik?

Senang, sudah punya single sendiri juga meskipun mungkin aku belum puas karena itu adalah lagu yang diberikan dari ajang Indonesian Idol, lagu kemenangan, tapi semoga tidak menutup kemungkinan untuk punya single berikutnya, semoga hasil karya sendiri juga.

Bagaimana tanggapan fans untuk single Yang Terbaik?

Respon mereka baik, mereka senang ada lagu Yang Terbaik, khususnya dibawakan oleh saya karena katanya easy listening dan nggak ngebosenin. Saya bersyukur mereka senang dan setiap saya kemana-mana menyanyikan lagu tersebut untuk mereka, mereka kadang request lagu itu, sing-along bareng-bareng itu luar biasa banget.

Video lirik sudah, kapan video klip akan dirilis?

Untuk video klip saya nggak tahu akan ada video klip atau nggak dari single Yang Terbaik, tapi yang jelas kalau memang nggak ada mungkin langsung penggarapan single berikutnya.

Harapan Abdul untuk single Yang Terbaik?

Harapan aku singlenya bisa tetap berada di top chart, didengarkan banyak orang, di streaming, download juga karena menurut saya men-download sebuah karya orisinil itu mendukung artisnya untuk tetap berkarya.

Next Project dan Para Musisi Idola Abdul

Selain single Yang Terbaik, Abdul juga berbicara soal project yang bakal ia kerjakan, tabungan lagu, juga motode menulis. Tidak ketinggalan, Abdul menyampaikan para musisi idolanya.

Bisa diceritakan next project Abdul?

Next project yang jelas setelah ini saya sign sama label, diusahakan secepat mungkin untuk menggarap single berikutnya.

Bagaimana dengan tabungan lagu?

Sudah ada 3-4 lagu yang saya tulis sendiri, didoakan saja semoga tembus, semoga cepat dapat produser, biar cepat digarap.

Lagu-lagu apa saja yang Abdul sudah buat?

Lagu-lagu itu tentang ulang tahun, kenapa saya buat lagu ulang tahun karena semenjak di Idol dan semenjak itu juga banyak yang minta video lagu ucapan ulang tahun, kenapa nggak dibikinin lagu aja sekalian. Terus yang kedua yang pasti cinta, mungkin dikemasnya agak berbeda, nggak mellow tapi dibuat agak nge-funk jadi bisa sampi nge-dance juga. Patah hati juga ada, tapi itu melihat dari sekitar saja bukan dari  pengalaman pribadi.

Seperti apa sih metode penulisan lagu seorang Abdul?

Sejauh ini gabungan ada yang puitis, ada yang bahasa sehari-hari. Keduanya nyaman tapi kalau untuk bahasa yang benar-benar santai banget itu nggak sih, jadi yang tertata.

Bagaimana kisah awal Abdul mencintai musik?

Kecintaan terhadap musik itu sudah dari kecil sebenarnya karena sering banget dengarkan lagu, ter-influence dari berbagai genre juga. Lalu, memutuskan aku suka musik itu SD sudah. Waktu itu aku pertama kali lihat drum, belajar main drum sendiri, tiba-tiba lihat gitar belajar juga. Untuk nyanyi malah baru akhir-akhir ini, nggak tahu karena bisa nyanyi, nggak sadar. Cuma bisa ngikutin nada akhirnya teman-teman bilang "Suara kamu bagus,". Adik juga terutama yang menyadarkan "Kamu bisa nyanyi, cobain nyanyi,". Akhirnya passion-nya di nyanyi tapi pengalaman sebelumnya kayak bermain drum, aku pernah marching band juga, bisa main gitar itu senggaknya bisa membantu aku menghasilkan sebuah karya juga bukan mengcover lagu yang sudah ada dinyanyikan persis seperti aslinya.

Siapa musisi idola Abdul?

Musisi idola banyak, mungkin kalau di playlist paling sering dengar Ed Sheeran dan Coldplay. Dua-duanya kalau menurut saya genius mereka bikin lagu yang sudah pasti booming secara world wide bukan cuma di negara mereka saja, masuk chart juga, mereka juga banyak dapat penghargaan dan ada kadang-kadang saya mikir, orang ini kebayang bikin lagu seperti ini nadanya gini, liriknya ok.

Kalau musisi favorit dari dalam negeri?

Sheila on 7 saya senang, kita siapa yang nggak tahu Sheila on 7, GIGI juga legend mereka ber-skill banget, Dewa 19 lagunya juga legend, mas Ari Lasso vokalnya kuat banget, Once, Judika. Tapi yang saya salut itu Tulus karena dia jalurnya beda sendiri, massanya ramai, dia bisa maintain dirinya sendiri, anehnya menurut saya, belum ada orang yang bisa nyanyiin lagunya dia senyaman atau sebagus dia menyanyi  lagu dia. Buktinya saya aja membawakan lagu Tulus, mungkin orang lain dengarnya ok saya sendiri merasa kacau, mendekati pun nggak.

Jika diberikan satu kesempatan, ingin berkolaborasi dengan siapa?

Aku sempat pengen kolaborasi sama Rendy Pandugo, kemarin sudah sempat terealisasikan meskipun cuma beberapa menit, featuring bareng ada sebuah acara, sama mas Ari Lasso, sama Judika, Kang Armand karena mereka secara nggak langsung mementori juga selama di Idol, mereka juga orang yang punya karakter vokal kuat, Once, saya pengen kolaborasi sama Tulus  sudah jelas, penasaran banget, Momo Geisha karena dia berkarakter juga. Saya ngebayangin gimana jadinya kalau karakter kuat bertemu karena orang juga pasti bisa menebak suara siapa.

Seperti apa Abdul memaknai musik?

Musik adalah nyawa, mood booster juga kadang kalau malas dengar lagu jadi semangat, pagi-pagi lagi malas banget ngeplay lagunya yang pop punk, agak kenceng biar moodnya naik, bahkan tidur pakai lagu. Musik secara keseluruhan adalah nyawa, setiap hari pasti mendengar musik.

Project musik impian seorang Abdul seperti apa?

Aku yang jelas orangnya bukan yang pengen ini itu, sudah ditempat dikeluarkan semuanya yang terbaik. Sejauh ini nggak usah yang jauh-jauh dulu. Punya single, album, punya konser sendiri di panggung besar orangnya banyak, seperti apa yang selama ini aku menonton artis-artis besar manggung di stadion orangnya ramai, feedback nya juga bagus, mereka sing-along itu juga sudah puas banget. Tapi secara konsep mungkin nanti akan datang dengan sendirinya.

Keinginan Abdul untuk karier bermusik kini dan nanti?

Yang jelas saya tetap berkarya, eksis, bisa dinikmati banyak orang, orang akan selalu menanti-nanti itu saja sudah cukup.

Nama Abdul kian melejit setelah menyabet runner-up ajang Indonesian Idol 2018. Sejak itu pula, ia memiliki semakin banyak fans dan mantap melebarkan karier bermusik. Ia pun berjanji akan hadir dengan karya terbaru usai single Yang Terbaik. Sukses selalu, Abdul.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading