Sukses

Entertainment

Jadwal 6 Drama Korea Pilihan yang Mulai Tayang Juli 2018

Fimela.com, Jakarta Bulan berganti, artinya judul-judul baru drama Korea juga siap tayang menggantikan drama yang berakhir di bulan Juli 2018. Berbagai genre dengan kisah yang berbeda juga siap menghibur penggemar drama Korea.

Selalu ada alasan untuk kembali nonton drama Korea. Sajian cerita yang apik, pemain drama yang tampan dan cantik, atau karena lagu-lagu yang menghangatkan hati.

 

 

Drama Korea tak selalu tentang cinta dan kehidupan yang manis. Seperti lakon hidup, beberapa drama Korea juga memberikan gambaran riil kehidupan dengan memberikan cerita yang sedih. Ada kalanya kesedihan berakhir bahagia, ada kalanya sedih tak berujung bahkan sampai di ending drama.

Hal itu juga diakui oleh Cut Mini yang tak segan mengatakan dirinya adalah penggemar Drama Korea. Diakui Cut Mini, ternyata saat dirinya mempunyai waktu senggang, ia sering kali menyaksikan drama Korea. Baginya drama asal negeri Gingseng tersebut sangat membanggakan budaya negaranya.

 

"Saya memang hobi nonton drama Korea. Bagi saya suka drama yang sangat membanggakan budaya negaranya, dan itu ada di drama produksi Korea,” kata Cut Mini saat ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan beberapa hari lalu. Simak yuk 6 drama Korea pilihan yang mulai tayang Juli 2018.

 

1. Your House Helper

Drama Your House Helper akan tayang perdana pada 4 Juli 2018. Drama ini diadaptasi dari webtoon populer berjudul sama. Drama ini mengisahkan tentang Kim Ji Woon (Ha Suk Jin), seorang pria pembantu rumah tangga untuk seorang wanita yang sudah lelah akan pekerjaan, hubungan dan juga kisah cintanya.

 

2. Mr. Sunshine

Drama Mr Sunshine bisa dibilang sudah ditunggu sepanjang tahun ini karena jadwal tayang yang selalu mundur. Akhrinya drama ini tayang perdana pada 7 Juli 2018. Drama ini merupakan besutan Kim Eun Sook, penulis naskah Descendants of the Sun dan Goblin yang memang sangat dinanti-nantikan penayangannya.

Drama ini bersetting pada tahun 1871 yang merupakan era peralihan sejarah Korea dari Joseon ke modern yang mengisahkan tentang Choi Yoo Jin atau Eugene Choi (Lee Byung Hun) yang pergi ke Amerika Serikat dan kembali ke Joseon sebagai tentara negara tersebut. Dia membuat Go Ae Shin (Kim Tae Ri), wanita dari keluarga bangsawan jatuh cinta padanya. Mereka pun bekerja sama menyelamatkan Joseon dari Jepang.

 

3. Let's Eat 3

Bukan perkara mudah jika sebuah drama memiliki season yang panjang. Let's Eat membuktikan bahwa drama ini digemari penontonnya dengan kahadiran Let's Eat season 3 yang tayang mulai 16 Juli 2018.

Kali ini drama Let's Eat 3 akan menceritakan Goo Dae Young (Yoon Doo Joon), food blogger yang kini sudah berusia 34 tahun sekarang. Dia bertemu dengan Lee Ji Woo (Baek Jin Hee) dan mengunjungi kembali makanan yang mereka cintai saat masih berusia 20-an tahun.

 

4. Dear Judge

Bertema hukum, drama Dear Judge mulai tayang 18 Juli 2018. Dear Judge berkisah tentang si kembar yang diperankan oleh Yoon Shi Yoon, Han Soo Ho dan Han Kang Ho. Walau kembar identik, mereka menjalani kehidupan yang sama sekali berbeda. Han Soo Ho bekerja sebagai hakim dan dia memiliki prinsip yang kuat.

Sementara Hang Kang Ho tercatat sebagai kriminal. Suatu hari, Han Soo Ho tiba-tiba menghilang. Kemudian, Han Kang Ho diam-diam mengambil tempat saudaranya sebagai hakim. Han Kang Ho, yang dulunya dianggap sampah, menjadi seorang hakim sangat dihormati.

 

5. About Her

Drama About Her tayang perdana pada tanggal 21 Juli 2018. Drama ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Ji Eun Han yang menjalani operasi rekonstruksi wajah lewat operasi plastik.

Setelah itu Ji Eun Han kehilangan ingatan. Saat mencoba untuk mengembalikan ingatannya Ji Eun Han mengalami banyak peristiwa aneh. Drama ini dibintangi oleh Nam Sang Mi, Kim Jae Won, Jung Jin Woon, dan Jo Hyun Jae.

6. Life

Drama Life mulai tayang 23 Juli 2018. Life merupakan drama bergenre medis yang mengisahkan tentang perebutan kekuasaan dan kemanusiaan di rumah Sakit Universitas Sangkook. Ye Jin Woo (Lee Dong Wook) merupakan seorang dokter spesial UGD di Rumah Sakit Universitas Sangkook yang sangat berpegang teguh pada keyakinannya. Sementara Goo Seung Hyo (Cho Seung Woo), seorang direktur rumah sakit yang kompetitif dan ambisius.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading