Sukses

Entertainment

Demi Film Message Man, Mike Lewis Belajar Menembak

Fimela.com, Jakarta Aktor Mike Lewis tengah disibukkan dengan promosi film terbarunya, Message Man. Film yang sudah menyelesaikan syuting pada 5 tahun lalu itu, baru akan dirilis pada 22 November 2018 di bioskop tanah air.

Dalam film tersebut, dirinya berperan sebagai seorang penembak jitu. Untuk mendalaminya, mantan suami Tamara Bleszynski tersebut mengaku belajar dari seorang pasukan US Navy SEAL atau adalah pasukan khusus Angkatan Laut AS.

"Dari aku sendiri aku untungnya punya pelatih dari Navy SEAL dan aku sering hubungi dia untuk pertanyannya segala macam. Jadi saya sangat beruntung memiliki teman itu," kata Mike Lewis saat ditemui di Kuningan Jakarta Selatan, Senin (19/11/2018).

 

Meski bermain di film garapan sutradara Corey Pearson, Mike tak memiliki nama. Dia hanyalah penembak jitu yang disewa pemain utama Ryan Teller (Paul O'Brien). "Jadi karakter Mike dalam film ini adalah sniper atau gun boy he he he. Dikasih nama gun boy sama sutradara," ujar ayah Mike.

Film tersebut berkisah tentang seorang pensiunan pembunuh bayaran bernama Ryan (Paul O'Brien), yang hidup di laut terbuka untuk menjauhkan diri dari masa lalu. Suatu hari, karena perahunya rusak, Ryan terpaksa tinggal di salah satu pesisir Kepulauan Seribu dan menjalin hubungan dekat dengan keluarga Jenty (Agni).

Serangkaian peristiwa berdarah membocorkan keberadaan Ryan kepada Lee (Verdi), gembong mafia kejam yang bertahun-tahun memburunya. Lee pun mengirim tim pembunuh bayaran untuk memancing Ryan keluar. Sementara itu, masa lalu Ryan yang brutal kembali muncul ke permukaan.

Tak hanya Mike Lewis, sejumlah pemain Indonesia yang terlibat di Message Man, antara lain Verdi Solaiman, Mario Irwinsyah, Agni Pratistha, Ronny P Tjandra, Alfridus Godfred, dan Epy Kusnandar.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading