Sukses

Entertainment

Cerita Tora Sudiro Tentang Anaknya yang Ikut Kompetisi Tari Tingkat Dunia

Fimela.com, Jakarta Anak kedua Tora Sudiro, Nayara Kanahaya Sudiro ternyata memiliki prestasi yang cukup membanggakan. Lewat hobi menarinya, Nayara menjadi salah satu yang ikut ambil bagian dalam kompetisi menari tingkat Internasional.

Tak hanya tampil, Nayara dan timnya sempat memperoleh gelar juara dalam beberapa kali kesempatan tampil di luar negeri. Hal tersebut diceritakan Tora Sudiro saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2019).

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Tora Sudiro (@t_orasudi_ro) on

"Ini bulan Juli nanti tuh mereka (tampil) kelima apa keenam gitu, muter-muter ke luar negeri. Sempat juara dua, juara tiga. Nah ini terakhir finalnya di LA (Los Angeles)," ucapnya.

Atas pencapaian anak keduanya itu, suami dari Mieke Amalia itu pun mengaku bangga. Terlebih, kompetisi menari yang diikuti oleh anaknya terbilang bergengsi, dimana hampir seluruh penari di dunia mendambakan bisa tampil di event yang disebut World of Dance tersebut.

"World of Dance itu kompetisi tingkat dunia. Jadi semua penari, dancer pingin ikutan, dan dari Indonesia belum ada yang ikutan. Kebetulan anak-anak ini masuk dalam WOD yang junior, mereka bangga banget," kata Tora.

Pria 45 tahun itu pun berharap, lewat kompetisi menari yang sedang diikuti sang anak, putri keduanya itu bisa ikut andil dalam mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

"Mudah-mudahan sih mereka benar-benar bisa memberikan yang terbaik buat Indonesia, kan Indonesia lagi ribut-ribut nih, berisik. Semoga mereka bisa mengharumkan nama Indonesia, kan suatu kebanggaan tersendiri buat bapak-bapak nya ini gitu," pungkas Tora Sudiro.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading