Sukses

Entertainment

Kim Kardashian Bocorkan Soal Album Suaminya, Ini 5 Lagu Terbaru Kanye West dan Maknanya

Fimela.com, Jakarta Bagi para pecinta musik, ada kabar bahagia dari Kanye West. Rapper yang satu ini akan merilis album terbarunya. Kabar bahagia ini diketahui dari unggahan sang istri, Kim Kardashian pada 30 Agustus 2019 lalu. Di akun Instagramnya, Kim mengunggah foto sebuah buku yang berisikan daftar lagu dari album ke-9 Kanye West.

Lagu-lagu yang akan hadir di album Kanye yang bertajuk “Jesus Is King” di antaranya Clade, Garden, Selah, God Is, Baptized, Sierra Canyon, Hands On, Wake The Dead, Water, Through The Valley, Sunday, dan Sweet Jesus.

 

Melansir dari Forbes (1/9/2019), lagu-lagu Kanye West dari album “Jesus Is King” tersebut memiliki arti yang pekat dengan ayat-ayat yang terdapat dalam Alkitab. Hampir semua lagu dalam daftar tersebut berhubungan dengan agama Kristiani. 

Lagu-lagu Kanye West di Album Baru

1. Garden

"We will weld this world, world back together/ Let's make a way, We'll lead the way/ Must keep the faith, faith in each other/ You are my brother, family”.

Kalimat di atas merupakan petikan lirik dari salah satu lagu Kanye West yang berjudul Garden. Baris dari lirik lagu tersebut memiliki arti bahwa menyatukan dunia kembali dapat menghasilkan sebuah ide untuk  memperbaiki sesuatu yang rusak menjadi sesuatu yang lebih baik. Lagu tersebut mengisyaratkan bahwa kita dapat membuat dunia ini menjadi seperti Garden.

2. Selah

Bertajuk Selah, lagu ketiga di dalam album baru Kanye West ini diambil dari kata yang digunakan dalam kitab Mazmur dan kitab Habakuk di Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama dalam Alkitab Nasrani. Punya banyak makna, kata Selah pun memberikan isyarat irama alam dari Mazmur. Secara konteks, merupakan sebuah jeda yang menggambarkan keheningan di antara ayat.

3. Baptized

Lagu selanjutnya adalah Baptized. Disadur dari kata Baptis yang merupakan sebuah ritual yang biasa dilakukan kaum Nasrani yang melibatkan air sebagai simbol dari kesucian. Proses Baptis dapat di lakukan oleh semua kalangan, mulai dari bayi, remaja, hingga orang dewasa yang ingin menyatakan keyakinannya kembali Tuhan atau orang-orang yang telah melupakan Tuhan dan ingin kembali ke jalan-Nya.

4. Wake The Dead

Terinspirasi dari cerita di Alkitab mengenai Lazarus yang membawa Jesus kembali dari kematian, lagu Kanye selanjutnya berjudul Wake The Dead. Kim dan Kanye kehilangan orangtua mereka, Kim kehilangan ayahnya, yaitu Robert Kardashian pada tahun 2003 dan Kanye kehilangan ibunya, Donda West di tahun 2007. Lagu ini juga berpotensi memiliki arti tentang orang yang kehilangan hubungan dengan sesuatu yang berarti di dalam hidupnya dan harus bangun untuk benar-benar kembali hidup.

5. Sunday 

Berdasarkan Alkitab, Tuhan menciptakan dunia dan segalanya yang terdapat di dalamnya dan kemudian beristirahat pada hari ketujuh, yaitu Sunday atau Minggu. Itu juga yang menjadi makna dari lagu Kanye West yang berjudul Sunday. Nah, Sunday atau Minggu merupakan hari tipikal yang berhubungan dengan gereja untuk melaksanakan ibadah kaum Kristiani.

 

Penulis: Anindyta Aprilia

Saksikan Video Pilihan Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading