Sukses

Entertainment

Waktu Bersama Keluarga Dirasa Penting, Raffi Ahmad Buat Rans Carnival di Beberapa Kota

Fimela.com, Jakarta Usai liburan selama empat bulan di beberapa negara, Raffi Ahmad beranggapan waktu bersama keluarga merupakan hal yang penting. Dari situlah, ia jadi terinspirasi untuk membuat event keluarga di beberapa kota di Indonesia yang dinamakan 'Rans Carnival'.

Raffi pun menggandeng Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Teten Masduki untuk mewujudkan impiannya tersebut. "Saya pikir di Indonesia perlu bikin satu tempat yang bisa dinikmati seluruh keluarga Indonesia. Nggak cuma di Jakarta, tapi di luar Jakarta," tuturnya saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020).

"Saya hubungi Pak Teten dan teman juga ya. Saya punya ide, terus pak Teten sambut dengan baik. Alhamdulillah disambut baik dan bisa kolaborasi juga dengan pemerintah dan UMKM," lanjut Raffi Ahmad.

Pak Teten Senang Bisa Kerjasama

Di tempat yang sama, Pak Teten mengatakan sangat senang bisa bekerjasama dengan Raffi Ahmad di event Rans Carnaval. Sebab dengan begitu, dapat membangun ekonomi UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah).

"Intinya saya senang bisa kerjasama. Semoga bisa mempromosikan produk UMKM. Jadi terima kasih atas kerjasama ini dan mau membangun UMKM," tutur Pak Teten.

Tentang Rans Carnival

Rans Carnival merupakan sebuah acara roadshow yang menggabungkan konsep hiburan keluarga, konser musik, dan digital activity selama tiga hari di setiap kotanya.

Acara ini akan digelar di 14 kota di Indonesia, diantaranya : Makassar, Manado, Samarinda, Banjarmasin, Sidoarjo, Banyuwangi, Semarang, Cirebon, Jambi, Padang, Medan, Palembang, Bandung dan berakhir di Cikarang pada bulan Desember 2020. Tepat pada 27- 29 Maret, Makassar akan menjadi kota pertama untuk diselenggarakan Rans Carnival.

"Ini hanya event tahunan. Kita mau bikin event terusan. Event keluarga jarang ter-expose. Pokoknya mau ada family, bazar, makanan, baju, pokoknya dari kakek sampai cucu bisa bermain di sini," jelas Raffi Ahmad.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading