Sukses

Entertainment

Project Film Guru Guru Gokil Rampung, Dian Sastrowardoyo Lepas Beban Besar

Fimela.com, Jakarta Setelah menunggu cukup lama, akhirnya film Guru Guru Gokil menemukan wadah untuk penayangannya. Film pertama Dian Sastrowardoyo itu akan tayang pada 17 Agustus 2020 sebagai film Original Netflix Indonesia yang bisa disaksikan di banyak negara.

Meski akan langsung 'go internasional' nyatanya hal tersebut tak membuat Dian Sastrowardoyo terbebani. Bahkan, ia mengaku bangga lantaran film hasil kerjasamanya dengaj BASE Entertainment itu bisa menjangkau lebih pasar yang lebih luas di Netflix.

"Justru beban itu pas belum selesai syuting, belum kebentuk filmnya seperti apa, belum selesai editing," ungkap Dian Sastrowardoyo saat konferensi pers secara virtual, Selasa (11/8/2020).

Percaya Diri

Lebih lanjut, ibu dua anak itu pun mengaku percaya diri akan hasil maksimal dari seluruh proses produksi yang ia kerjakan bersama tim. Bagi Dian, hasil akhir film yang disutradarai oleh Samarria Simanjuntak itu sesuai dengan ekspektasinya sebagai produser.

"Pas udah selesai editing dan kita kawal sendiri prosesnya, akhirnya lega sama hasilnya dan mulai pede, 'ternyata oke juga yaa'," imbuhnya.

Bangga

Istri dari Indraguna Sutowo itu pun merasa bangga akan hasil akhir film Guru Guru Gokil. Ia menilai, beban besar yang selama ini ia pikul selama proses produksi berubah menjadi kebanggaan dengan didaulatnya Guru Guru Gokil sebagai film Original Netflix Indonesia yang akan menjangkau banyak negara.

"Bebannya itu saat kita nggak tau bagus apa nggak hasilnya. Pas udah jadi aku bangga banget sama hasilnya, Alhamdulillah," pungkasnya.

Saksikan Video Menarik Berikut

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading