Sukses

Entertainment

Nostalgia dengan 5 Hits Populer Diva Indonesia, Titi DJ

Fimela.com, Jakarta Banyaknya talenta baru di industri musik Tanah Air, tak membuat para diva tersaingi. Salah satunya Titi DJ yang justru merangkul para talenta muda untuk berkolaborasi.

Bicara soal karier, Titi DJ sudah makan asam garam di dunia tarik suara. Di awal perjalanannya ia juga banyak mendapat tawaran untuk berakting di film layar lebar, meski akhirnya ia memilik fokus di musik.

Status diva pun disematkan kepada Titi DJ yang sudah mengoleksi berbagai hits dan karier puluhan tahun. Mari sekilas bernostalgia dengan karya-karya terbaik sang diva.

Jangan Berhenti Mencintaiku

Vokal dan gaya bernyanyi Titi DJ yang khas jadi pembedanya dari penyanyi lain, Ia cocok membawakan lagu upbeat maupun pop ballad yang diiringi orkestra.

Salah satu tembang ballad yang membuatnya dikenal adalah Jangan Berhenti Mencintaiku. Dirilis pada 1999, lagu ini jadi salah satu single andalan pemilik nama Titi Dwijayati tersebut.

Bahasa Kalbu

Masih dari album yang sama, terdapat salah satu lagu ikonik Titi DJ sepanjang masa. Lagu ini berjudul Bahasa Kalbu yang beberapa kali dibawakan para penyanyi lain, termasuk Raisa.

Lagu ini diciptakan Titi DJ bersama Andi Rianto dan Dodie Kalmas pada tahun 1999 lalu. Bisa dibilang lagu ini jadi penanda puncak karirer Titi DJ sebagai penyanyi saat itu.

Ekspresi

Salah satu lagu yang tak kalah legendaris adalah Ekspresi, yang pertama kali dirilis tahun 1988. Lagu ciptaan Indra dan Mira Lesmana ini pun sempat dibawakan kembali pada tahun 2001 yang jadi momentum sukses lagu tersebut.

Populernya lagu ini membuatnya banyak digunakan di berbagai acara, termasuk ajang pencarian bakat. Versi baru lagu ini di tahun 2001 dibawakan Titi bersama Reza Artamevia dan Ruth Sahanaya.

Matamu

Lagu yang satu ini juga tak kalah membawa nuansa nostalgia. Matamu, merupakan lagu andalan yang dirilis tahun 2003 silam. 

Liriknya menceritakan tentang kekaguman terhadap orang yang dicintai. Stephanie Poetri baru-baru ini menyebut jika lagu Matamu benar-benar terinspirasi dari sosok mantan suami Titi DJ.

Sang Dewi

Kembali berkolaborasi dengan komposer, Andi Rianto, Titi DJ menyuguhkan tembang berikutnya yang sangat berkesan bagi penikmat musik. Lagu berjudul Sang Dewi dirilis tahun 2007 di era MTV.

Sang Dewi saat itu sukses merajai tangga-tangga lagu nasional, dan mengembalikan kejayaan Titi DJ sebagai solois. Mana lagu yang paling berkesan buat kamu?

Simak juga video menarik berikut:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading