Sukses

Entertainment

3 Hal Menarik tentang Kolaborasi YG Plus dan Big Hit Entertainment

Fimela.com, Jakarta Melihat para artis K-Pop saling berkolaborasi dalam karya tampaknya cukup lumrah. Namun kali ini dua agensi besar dikabarkan menjalin afiliasi menarik untuk memajukan bisnis mereka.

Dilaporkan dari Yonhap News (27/1), Big Hit Entertainment disebut akan menanamkan investasi dalam jumlah besar kepada anak perusahaan YG Entertainment. Kabar ini cukup mengejutkan, bagaimana dua pemain besar di industri K-Pop merencanakan 'kolaborasi'.

Banyak rumor dan spekulasi yang beredar mengenai berita kerja sama Big Hit dan YG Entertainment. Seperti apa fakta sebenarnya, berikut beberapa poin penting di balik kolaborasi tersebut.

 

Nilai Investasi

Pada 27 Januari 2021 kemarin, Big Hit menggelar rapat direksi, dan diputuskan bahwa perusahaan akan berinvestasi sebesar 30 miliar won di YG Plus. YG Plus sendiri merupakan anak perusahaan dari YG Entertainment, sama seperti YGX dan Black Label.

Selain Big Hit Entertainment,  anak perusahaan mereka yakni beNX juga akan menanam investasi. Besaran angkanya mencapai 40 miliar won, yang jika dirupiahkan dengan kurs saat ini, total investasinya mencapai lebih dari Rp 880 miliar.

Produk Kerja Sama

Dalam pembahasan tersebut, diketahui jika kolaborasi Big Hit, beNX dan YG Plus akan dihasilkan dalam bentuk distribusi musik dan merchandising.

"Kami menyiapkan sejumlah gebrakan baru melalui kolaborasi dua perusahaan yang memiliki target terbaik di bidang masing-masing," kata perwakilan YG Plus.

Big Hit sendiri antusias dan menganggap langkah ini sebagai strategi untuk saling menguntungkan dalam hal bisnis. "Perusahaan-perusahaan ini akan tumbuh bersama dalam berbagai kolaborasi yang berpengaruh terhadap dunia hiburan," kata perwakilan Big Hit.

Perkuat Fansite

Beberapa waktu lalu BTS dan BLACKPINK sukses menghebohkan fandom mereka di Indonesia saat tampil di acara yang sama. Seperti kebetulan, tapi hal itu bisa jadi isyarat lahirnya kerja sama antar kedua agensi.

Bersamaan dengan pembahasan kolaborasi dengan YG Plus, Big Hit juga mengambil langkah strategis untuk memperkuat platform fansite. Mereka bekerja sama dengan Naver dan Weverse sebagai platform yang mendekatkan fans dengan idolanya. Hal ini sangat penting, terutama di situasi pandemi seperti ini di mana tatap muka nyaris tidak memungkinkan.

Simak juga video menarik berikut:

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading