Pengusaha Indra Priawan usianya baru saja genap 29 tahun. Ulang tahun kali ini berbeda, karena pada tahun ini, merayakan ulang tahun bareng istri tercintanya, Nikita Willy. (Instagram/nikitawillyofficial94)
Pada ulang tahun yang ke-29, tampak pria yang melanjutkan pendidikan Master jurusan Bisnis Internasional di Hult Internasional Bussiness School, San Fransisco Amerika Serikat itu merayakan bersama para sahabat dekatnya. (Instagram/nikitawillyofficial94)
Beberapa potret perayaan ulang tahun mewah dibagikan di akun instagram istri tercintanya, Nikita Willy. Potret bahagia anak bos taxi Blue Bird bersama para sahabatnya. (Instagram/nikitawillyofficial94)
Masih di tengah suasana pandemi, Indra dan Nikita WIlly juga mengikuti protokol kesehatan. Tampak keduanya mengenakan masker. Indra bersiap mematikan lilin. (Instagram/nikitawillyofficial94)
Ini merupakan ulang tahun pertama Indra Priawan setelah menyandang sebagai seorang suami. Sekedar informasi, Nikita Willy resmi dipersunting Indra pada 16 Oktober 2020 silam. (Instagram/nikitawillyofficial94)
Sebelumnya, Indra Priawan juga sudah merayakan ulang bersama orang-orang tercintaya. Bersama mamanya, dan mamanya Nikita beserta saudara dekat. Balon-balon dominasi warna biru dan dekorasi rumah membuat acara makin meriah. (Instagram/papitiesnaphotography)
Indra tampil simpel namun tetap kece dengan polo shirt dan celana jeans. Beberapa kue ulang tahunnya berjejer di meja. Indra meniup lilin didampingi istri dan kedua ibunya. (Instagram/papitiesnaphotography)
Pengalaman menarik saat mengunjungi gerai UNIQLO. Merek fesyen global itu baru saja membuka gerai terbesarnya di Indonesia. Sentuhan seniman lokal ada beberapa sudut gerai.