Sukses

Parenting

Si Kecil GTM Bikin Bunda Mati Gaya, Yuk Rayu dengan Kreasi Menu MPASI Spesial Ini

Fimela.com, Jakarta Bunda mulai merasa pusing karena si kecil menunjukkan tanda-tanda GTM alias Gerakan Tutup Mulut? Aksi mogok makan ini memang sering dilakukan oleh anak-anak di berbagai kategori usia, nggak terkecuali bagi mereka yang sedang menjalani bulan-bulan MPASI.

GTM yang dilakukan anak pastinya bikin Bunda merasa cemas tentang tumbuh kembang dan daya tahan tubuhnya jika asupan makannya berkurang. Jika hal ini yang terjadi, saatnya Bunda mencari tahu apa penyebab GTM yang dilakukan anak. Bisa jadi karena ia merasa bosan dengan menu MPASI yang itu-itu saja. Yuk, saatnya rayu si kecil dengan menu MPASI spesial ini!

Dadar Jamur Lipat

Jika si kecil biasanya menyukai menu telur orak-arik buatan Bunda, tapi sekarang mulai mogok makan karena bosan, saatnya mencoba kreasi MPASI lainnya. Misalnya saja Dadar Jamur Lipat yang mengombinasikan telur yang kaya protein dan jamur enoki yang kaya vitamin dan mineral untuk tumbuh kembang buah hati. Yuk, ikuti resep mudah ini!

Bahan:

Kulit Dadar:

  • 100 g tepung beras
  • 25 g maizena
  • ¼ sdt kunyit bubuk
  • 1 butir telur ayam
  • 250 ml air
  • ¼ sdt Royco Kaldu Jamur
  • 1 sdm minyak goreng, untuk menumis

Isi:

  • 1 sdm minyak goreng
  • 100 g jamur kancing, iris halus
  • 100 g jamur enoki
  • 50 g jamur shimeji cokelat
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 100 g bayam, iris kasar
  • ½ sdt Royco Kaldu Jamur
  • Saus, aduk rata:
  • 4 sdm kecap manis
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 3 buah cabai rawit merah, iris halus
  • 1 butir bawang merah
  • ½ buah tomat, potong dadu

Cara membuat:

  1. Isi: Panaskan minyak, tumis jamur kancing, enoki, dan shimeji hingga layu. Tambahkan daun bawang, bayam, dan Royco Kaldu Jamur, tumis hingga layu. Angkat. Sisihkan.
  2. Kulit Dadar: Campur tepung beras, kunyit bubuk, telur, air, dan Royco Kaldu Jamur. Aduk hingga licin.
  3. Oleskan sedikit minyak di atas wajan datar diameter 20 cm. Tuang 1½ sendok sayur adonan kulit dadar, ratakan. Masak dengan api sedang hingga matang.
  4. Balikkan dadar, beri isi di atasnya, lipat menjadi 2 bagian. Angkat. Ulangi hingga bahan habis. Angkat, sajikan dengan pelengkap dan saus.

Menu Dadar Jamur Lipat yang tak biasa ini pasti akan membuat si kecil penasaran dan mulai ingin mencicipi. Teksturnya juga lembut sehingga cocok menjadi menu MPASI bagi mereka yang sudah mulai tumbuh gigi.

Rolade Tahu Telur

Jika Bunda ingin menyimpan stok hidangan MPASI beku di rumah yang praktis dibuat dan bisa menjadi penyelamat saat si kecil GTM, Rolade Tahu Telur ini bisa jadi pilihan menarik. Menggunakan kombinasi tahu dan telur yang kaya akan protein dan jamur shitake yang dikenal dengan kandungan vitamin dan mineral pentingnya, pasti bisa jadi menu yang tepat untuk mendukung tumbuh kembang buah hati. Coba kreasikan di rumah, yuk!

Bahan:

  • 2 sdm minyak goreng
  • Telur dadar:
  • 4 butir telur
  • 2 sdm air
  • ¼ sdt Royco Kaldu Jamur
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 1 sdm tepung terigu
  • Tahu jamur:
  • 600 g tahu putih, lumatkan
  • 100 g wortel, parut kasar
  • 150 g bayam, rebus, cincang kasar
  • 150 g jamur shiitake, tumis hingga layu
  • 1 butir telur
  • 1 sdt Royco Kaldu Jamur

Saus:

  • 2 sdm margarin
  • ½ buah (75 g) bawang bombai, cincang halus
  • 5 sdm saus tomat botolan
  • 200 ml air
  • ½ sdt gula pasir
  • ¼ sdt Royco Kaldu Jamur
  • 50 g kacang polong
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • Cara membuat:

Telur dadar:

  1. Kocok rata semua bahan menggunakan whisk.
  2. Panaskan 1 sdm minyak goreng dalam wajan datar diameter 20 cm. Tuang ½ bagian telur, buat dadar dengan tebal 3 mm. Angkat, masak sisa adonan. Sisihkan.

Tahu jamur:

  1. Dalam sebuah wadah, aduk rata semua bahan.
  2. Ambil 1 lembar telur dadar, letakkan di atas selembar plastic wrap.
  3. Berikan ½ bagian tahu jamur di atas telur dadar, ratakan. Gulung dadar secara perlahan sambil dipadatkan. Bungkus rapat adonan dengan plastic wrap.
  4. Kukus adonan dalam dandang panas hingga matang (30 menit). Angkat, potong-potong sesuai selera. Sisihkan.

Saus:

  1. Lelehkan margarin, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan saus tomat, air, gula pasir, Royco Kaldu Jamur, dan kacang polong, masak hingga mendidih.
  3. Masukkan larutan maizena, aduk hingga mengental. Sajikan rolade dengan siraman saus.

Sehat dan lezat, si kecil pasti suka dengan kreasi sajian MPASI buatan Bunda yang satu ini. Apalagi menu ini juga bisa disimpan beku, Bunda bisa menyimpan stoknya cukup banyak untuk disajikan saat si kecil mulai bosan dengan makanan lain.

Tahu Sayur Kukus

Mengajarkan si kecil agar terbiasa dan suka makan sayur memang harus dilakukan sedini mungkin. Namun, tentu saja perlu kreasi menu MPASI sehat dan lezat yang bisa membuat si kecil mau dan suka makan sayur. Bunda bisa mencoba kreasi Tahu Sayur Kukus berikut ini, lho.

Bahan:

  • 400 g tahu putih
  • 50 g kacang hijau kupas, rebus
  • 75 g bok choy, iris halus
  • 50 g jamur kuping, iris halus
  • 3 putih telur ayam
  • 1 buah wortel, parut halus
  • 2 sdt Royco Kaldu Jamur

Pelapis:

  • 2 sdm tepung tapioka
  • 3 kuning telur ayam

Cara membuat:

  1. Menggunakan food processor haluskan tahu hingga seperti krim. Keluarkan. Sisihkan 4 sdm untuk campuran pelapis.
  2. Dalam wadah masukkan tahu, kacang hijau, bok choy, jamur, wortel, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
  3. Tuang dalam pinggan atau loyang cetak. Sisihkan.
  4. Pelapis: Masukkan 4 sdm tahu, tepung tapioka, dan kuning telur. Aduk rata.
  5. Kukus selama 20 menit. Beri pelapis ratakan. Kukus kembali selama 10 menit. Angkat. Keluarkan. Potong-potong atau sajikan.

Seporsi Tahu Sayur Kukus dalam piring MPASI si kecil dapat memenuhi berbagai kebutuhan nutrisi yang diperlukan untuk masa tumbuh kembang anak. Kreasi menu baru pastinya juga bisa membuat si kecil berhenti dari aksi mogok makannya.

Itu tadi 3 kreasi menu lezat yang bisa Bunda coba untuk merayu si kecil yang sedang menjalankan aksi GTM alias mogok makan. Masakan sehat tapi bisa tetap tersaji dengan lezat karena Bunda menggunakan Royco Kaldu Jamur yang dibuat dari jamur asli untuk memberikan rasa gurih alami yang disukai anak. Tanpa penguat rasa, tanpa bahan pewarna, Royco Kaldu Jamur juga bisa digunakan untuk berbagai aneka masakan favorit keluarga seperti sup, tumisan, atau gorengan.

Intip inspirasi resep MPASI lezat dan sehat lainnya dengan klik di sini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading