Harapan Istri Mendiang Chrisye pada Penyanyi Muda

Sutikno diperbarui 01 Apr 2016, 22:35 WIB
Vidi Aldiano. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Penyanyi muda Petra Sihombing terlibat dalam proyek album 'Melody Chrisye'. Ia mengaransemen ulang lagu Pagi dari album yang dirilis pada 1996. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Cuma membawakan lagu dari seorang Chrisye ada beban tersendiri. Gue merasa takut ga bisa semaksimal itu. Gue terbiasa bawain yang gue tulis sendiri. Ini lagu legenda. Berusaha ga ilangin esensinya," ujarnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Dalam album kompilasi ini diisi oleh Vidi Aldiano (Aku Cinta Dia), Petra Sihombing (Pagi), Abdul 'Coffee Theory' (Untukmu), Adly Fairuz & Anjani Dina, 3 Compusers, Calvin Jeremi, Tuffa, Black Karnadi, Psikila Shafia, dan Andita. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Istri mendiang Chrisye, Damayanti Nur mengaku senang dengan lagu-lagu suaminya bisa dibawakan oleh penyanyi muda. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Peluncuran album 'Melody Chrisye' di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, (30/3/2016). Album ini dirilis bersamaan dengan sembilan tahun Chrisye meninggal. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Damayanti berterima kasih karena setelah sembilan tahun suaminya meninggal, lagu mendiang suaminya masih dihargai. Harapannya penyanyi muda bisa menjaga The Spirit Continue of Almarhum Chrisye. (Deki Prayoga/Bintang.com)