Andhara Early Rasakan Banyak Manfaat Sedekah dan Zakat

Sutikno diperbarui 11 Jul 2016, 17:35 WIB
Demi kesadaran masyarakat untuk membayar zakat, ia bersama selebriti lain mengumpulkan zakat di sebuah mall di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Ini pertama kalinya, jadi semangat yang ada luar biasa sekali. Biasanya kita cuma doantur saja tiap tahun datang langsung ke masjid," kata Andhara Early. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Menurut Andhara, banyak manfaat yang dirasakan dari membayar zakat atau sedekah. Bahkan menurut Andhara, jangan takut miskin dengan kita membayar zakat. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Pengalaman spritual aku ya, mau zakat atau sedekah jangan takut miskin. Kalau sudah ada hak orang lain di dalam itu memang harus dikeluarkan," ucap Andhara Early, di Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (2/7/2016). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Perempuan kelahiran Balikpapan, 36 tahun silam itu mengaku banyak merasakan manfaat dengan melakukan sedekah atau membayar zakat. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Ada rasa yang kadang enggak bisa dilukiskan oleh kata-kata. Hal-hal yang bathiniah," kata presenter dan pemeran dalam film Mama Cake. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sebagai seorang ibu, ia juga mulai mengajarkan pada anaknya, Maghali Inala Netar, mengenai zakat dan sedekah. Setiap mendapatkan penghasilan atau honor yang didapat dari bekerja disitu ada hak orang lain. (Deki Prayoga/Bintang.com)