Lagu dan Wajah Cherrybelle Akan Muncul di Game Online

Sutikno diperbarui 07 Nov 2016, 09:35 WIB
Target remaja yang akan dibidik, sehingga Cherrybelle dirasa sangat cocok menjadikannya sebagai icon. Apalagi, grilband ini memiliki banyak fans. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Selain menjadi icon, lagu-lagu Cherrybelle juga akan masuk dalam list pada game tersebut. Ditambah lagi, kesembilan personel grup itu akan menjadi karakter games tersebut. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Senang banget, kita ke depannya ada projek animasi. Nanti lagu-lagu Chibi mau ada juga. Animasinya ada kita juga, senang banget," ungkap Novi, personel Cherrybelle, di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (5/11/2016). (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Dari segi popularitas dan fans, Chibi yang paling cocok. Kandidiat ada banyak, ada artis-artis lainnya. Tapi setelah dipertimbangkan, pilihan kita jatuh ke Chibi," papar Indra, selaku perwakilan Mavis Digital. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Bahkan lanjut Indra, kerja sama dengan Cherrybelle akan berlangsung jangka panjang. Menanggapi hal tersebut, para personel ini mengaku sudah tidak sabar menantikan kerja sama tersebut. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Kita punya waktu luang untuk refreshing juga. Biar nggak suntuk nunggu syuting atau manggung kami main games. Apalagi kalau nanti pakai mukanya kartun kita, makin seru, hahaha," ujar Tata Chibi. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Iya, si Tata ini paling senang main games. Dia jago banget, tapi kadang suka marah-marah sendiri kalau kalah," ujar Novi Cherrybelle. (Nurwahyunan/Bintang.com)