Oka Antara Penyegaran Karier Main Film Jakarta Undercover

Sutikno diperbarui 09 Feb 2017, 09:35 WIB
Bagi Oka Antara, perannya Pras dalam film Jakarta Undercover itu merupakan penyegaran dalam kariernya. Selama ini, ia banyak terlibat dalam film-film bertema religi. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Karena saya mau mencari sesuatu yang lebih refreshing dari segi genre, nggak pengen stuck di genre yang itu itu aja," ungkap Oka Antara saat berbincang dengan Bintang.com di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Rabu (8/2/2017). (Adrian Putra/Bintang.com)
Film yang mengambil sisi gelap kemeriahan ibu kota itu, ia memiliki beberapa alasan sehingga ikut terlibat didalamnya. Ia juga kaget melihat sisi gelap Jakarta bagi orang yang berduit. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Terus dengan ngambil genre film ini saya juga melihat Jakarta Undercover nggak cuma menceritakan soal hingar-bingar Jakarta saat malam, tapi juga tentang manusianya, itu yang menarik." ujarnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Seperti prostitute kan kita biasa melihat kulitnya gitu, tapi di film ini dalamnya juga di lihat, artinya kenapa dia gitu, apa yang dia rasakan, kayak gitu sih. Itu yang bikin saya tertarik," terangnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Berperan sebagai Pras, ia juga membagikan pengalamannya saat adegan mencicipi Sashimi Girls. Adegan yang menurutnya paling sulit makan Sashimi di atas perut wanita telanjang. (Adrian Putra/Bintang.com)
Selain Oka Antara, film Jakarta Undercover dibintangi juga oleh Baim Wong, Nikita Mirzani, Tiara Eve, Lukman Sardi dan masih banyak lagi. (Adrian Putra/Bintang.com)