Fatin Shidqia Lubis Kesulitan Nyanyi Lagu Dangdut

Sutikno diperbarui 13 Mar 2017, 09:35 WIB
Pemilik suara serak tapi merdu, Fatin Shidqia Lubis tidak pernah berniat untuk menjajal musik dangdut yang belakangan ini sedang digandrungi masyarakat. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Meski demikian, remaja 20 tahun itu tidak tertarik untuk menjajal musik dangdut. Apalagi, ia melihat setiap musisi memiliki keunikan masing-masing. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Perempuan yang selama ini dibesarkan dari aliran musik pop itu mengaku tidak bisa mengikuti cangkok musik dangdut. Ia mengakui sulitnya membawakan cangkok musik yang digemari banyak masyarakat Indonesia tersebut. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Sulit. Aku kadang kalau nonton TV lihat dangdut, kalau bersenandung kaya gimana ya. Pop kan gitu, dangdut lebih effort. Dangdut itu bagus banget tapi harus lebih selektif aja milih lagu yang tepat," ujarnya Fatin. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Pelantun lagu Dia Dia Dia itu melihat bahwa musik dangdut menurutnya sangat bagus. Meski demikian, tetap saja harus selektif dalam pemilihan lagunya. Ia sendiri mengakui kesulitannya dalam menyanyi dangdut. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Nanya Fatin soal nyoba musik dangdut itu sama aja kaya nawarin musik hardcore metal. Jadi tidak mungkin. Karena menurut aku semua orang spesial. Aku kalau nyanyi dangdut, cengkoknya ga dapet," papar Fatin. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Foto-foto dan wawancara eksklusif Fatin Shidqia Lubis dikantor Bintang.com beberapa waktu lalu. Fotografer: Nurwahyunan, Stylist: Indah Wulansari, MUA: Sarah Sadiqa, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri