Vina Panduwinata Ajak Bulan September Lupakan Sedih dan Masalah

Sutikno diperbarui 23 Agu 2017, 21:35 WIB
Penyanyi senior Vina Panduwinata siap menggelar konser kembali. Konser akan dihelat pada 8 September mendatang di Balai Sarbini. Konser ini, sekaligus perayaan 35 tahun eksistensinya di industri musik Tanah Air. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Berbagai persiapan telah dilakukan oleh salah satu penyanyi terbaik ini demi konsernya. Ya tentunya juga akan menyiapkan dengan konsep berbeda dari konser-konser sebelumnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Pastinya akan ada perbedaan walaupun perbedaan itu mungkin saja orang bilang nggak terlalu jauh bedanya. Ya karena materinya mama Ina," kata Vina Panduwinata dalam jumpa persnya di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Rabu (23/8). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Pada konser keempatnya, tema cinta masih diusung oleh pelantun lagu Burung Camar ini. Tidak hanya sendiri, Mama Ina mengajak musisi lainnya untuk berkolaborasi dengan DJ Goeslan, Ikmal Tobing, Citra Scholastika dan Hedi Yunus. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Mama Ina garis bawahi di konser September Ceria ini bahwa yuk di bulan September ini, kita lupakan sedih, susah, masalah yang ada, kita ceria sama-sama aku," jelasnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Menurut Iwan sebagai promotor konser, dalam konser tersebut akan mengusung tema ketika Vina Panduwinata pertama kali jatuh cinta. Selain itu, juga hubungan dengan keluarga, sahabat. Bahkan, nanti akan duet dengan keponakannya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Konser September Ceria With Vina Panduwinata akan menghadirkan lebih dari 15 lagu hits yang diaransemen dengan musik lebih segar. Terkait harga tiket yang akan dijual, paling murah Rp. 150 ribu dan kelas Platinum Rp 1 juta. (Deki Prayoga/Bintang.com)