Dina Mariana Jadian Saat Rahadian Akan Berangkat Kuliah ke Jerman

Sutikno diperbarui 22 Sep 2017, 04:30 WIB
Pertemuan penyanyi dan pemeran Dina Mariana dengan Radian Ratulangie Sugandi berawal dari pertemuan mereka di Goethe Institute di kawasan Sam Ratulangie, Menteng, Jakarta Pusat pada awal 1980-an. (dok. Pribadi/Bintang.com)
Mereka belajar bahasa Jerman di tempat yang sama, tapi untuk urusan berbeda. Jika Dina belajar untuk keperluan sekolah, sedangkan Radian untuk keperluan kulian di Jerman. Pertemuan itu hanya sebatas teman biasa. (dok. Pribadi/Bintang.com)
"Perkenalan kami hanya sebatas teman jalan saja saat itu. Saat itu masih ada namanya Lintas Melawai. Kadang kami lari bareng di Senayan atau ikuti slalom test," kenang perempuan kelahiran Jakarta, 21 Agustus 1965 itu. (dok. Pribadi/Bintang.com)
"Kami resmi jadian (pacaran) pada tahun 1984 saat Mas Radian mau kuliah di Jerman. Kami komunikasi melalui surat dan paling teleponan hanya sebulan sekali," kata Dina kepada Bintang.com beberapa waktu lalu. (dok. Pribadi/Bintang.com)
Pulang dari Jerman, Radian mengajak Dina untuk menikah. Bisa dipahami, karena saat itu Dina tak ada waktu untuk pacaran. Waktunya lebih banyak di lokasi syuting atau roadshow. (dok. Pribadi/Bintang.com)
Pernikahan Dina dan Rahadian berlangsung di hotel bintang lima di kawasan Senayan, Jakarta, pada 10 Oktober 1990. Suasana resepsi pernikahan berlangsung meriah. Seperangkat alat salat dan uang dijadikan sebagai maskawinnya. (dok. Pribadi/Bintang.com)
Pernikahan Dina Mariana dan Radian Ratulangi Sugandi berusia 27 tahun pada Oktober 2017 mendatang. Dari pernikahannya dikaruniai tiga orang anak, Ezra Mandira Sugandi, Ewaldo Andipo Sugandi, dan Elyshia Nashira Ramandina Sugandi.(dok. Pribadi/Bintang.com)