Senang Hadir di Pernikahan Kahiyang, Giring Nidji Bertemu Makanan Baru

Rizky Mulyani diperbarui 09 Nov 2017, 18:10 WIB
Bisaa hadir di pesta pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution merupakan kebangaan tersendiri bagi Giring. Ketika mendapat undangan, ia langsung mempersiapkan segalanya, termasuk reservasi tiket. (Adrian Putra/Bintang.com)
Di pesta pernikahan putri semata wayang Jokowi, banyak hal baru yang ditemui Giring. Mulai dari antrean panjang saat hendak bersalaman, sampai keheranan pada satu jenis makanan yag baru ditemuinya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Gudeg asli Yogyakarta, memang bukan makanan jenis baru atau sulit ditemui. Namun menurut Giring, untuk kali ini sajiannya cukup unik. Jika biasanya makan gudeg pakai nasi, namun kali ini menggunakan bubur. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Saya makan Gudeg, tapi ga pakai nasi, malah bubur. Baru pertama kali. Buburnya juga bukan nasi deh ya. Unik,” ungkap Giring Nidji usai menghadiri acara pernikahan putri presiden Joko Widodo. (Adrian Putra/Bintang.com)
Selain itu, Giring mengaku tak sempat menyicipi makanan lainnya. Pasalnya, sepanjang mengantre, ia yang hadir bersama ibu dan sahabatnya tak berhenti tertawa hingga membuatnya lelah. (Adrian Putra/Bintang.com)
Meski sudah mengantre selama 2,5 jam, namun Giring merasa senang karena dirinya bersama dengan teman-temannya dan semuanya jadi tidak terasa. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Antre 2,5 jam tapi happy, karena ngantrenya bareng temen-temen Cameo Project, jadi ketawa mulu. Jadi di momen ini kayak merasa rakyat semua bersatu,” ungkapnya. (Adrian Putra/Bintang.com)