Via Vallen Lega Bisa Merilis Album Perdana Nasional

Sutikno diperbarui 19 Jan 2018, 08:38 WIB
Rasa lega dirasakan oleh penyanyi dangdut yang sedang di puncak popularitasnya. Sebagai pendatang baru di kencah musik, Via Vallen lega lantaran bisa merilis album perdananya secara nasional. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Penyanyi asal kelahiran Sidoarjo 26 tahun silam itu mengaku sejak lama ingin merilis sebuah album. Bersyukur impiannya akhirnya terwujud untuk mengeluarkan album. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Ini adalah album nasional pertama Via Vallen. Launching album Via ada di KFC. Senang banget karena sebelumnya sempat berandai-andai bisa launching di sini. Alhamdulillah kesampaian," kata palantun lagu Sayang ini. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Sejauh ini pencapaian Via, alhamdulilah sukses dan memang albumnya harus dikeluarkan, dan alhamdulillah responnya bagus," tambahnya dilansir dari Liputan6. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Tidak ada target khusus soal penjualan album perdananya. Tapi, ia melihat dalam jangka waktu tujuh bulan bisa mencapai angka 150 ribu, menurutnya sudah bagus. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Sebagai penyanyi, ia juga tidak mau ambil pusing dengan banyaknya penyanyi dangdut lain. Ia juga senang karena dimanapun manggung, selalu banyak penggemar setianya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Keceriaan Via Vallen saat peluncuran albumnya 'Sayang' di KFC Kemang, Jakarta, Kamis (18/1/2018). Album ini menurutnya album nasional perdananya. (Nurwahyunan/Bintang.com)