Selain Akting, Reza Rahadian dan Delia Husein Nyanyi di OST Film Benyamin: Biang Kerok

Rizky Mulyani diperbarui 05 Mar 2018, 23:10 WIB
Selain berakting menjadi pemeran utama sebagai Pengki dan Aida, Reza dan Delia yang bernyanyi di dalamnya pun memiliki cerita tersendiri selama menjalani proses syuting film tersebut. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Ditemui saat acara launching di KFC Tugu Tani, Jakarta Pusat, Minggu (4/3/2018), Reza menceritakan tak mengalami kesulitan selama proses rekaman. Semuanya berjalan lancar, bahkan dalam sehari bisa rekaman lima lagu. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
“Kesulitan rasanya nggak ada. Proses rekaman berjalan lancar dan cepet banget, kita satu hari bisa rekaman lima lagu. Nggak ada latihan pokoknya lagunya dikasih tahu sehari sebelumnya,” tutur Reza Rahadian. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Sejak awal, Reza dan Delia memang diminta untuk mengisi suara, bernyanyi di OST Film Benyamin: Biang Kerok. Dan keduanya pun menerima tantangan yang diberikannya tersebut. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Meski tidak merasa sulit yang berlebihan, namun bagi Reza menghapal tulisan scenario yang tebal jauh lebih mudah ketimbang lirik lagu. Terlebih lagu-lagu mendiang Benyamin Sueb. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
“Gue mendingan hapalin skenario yang halamannya tebal, soalnya nggak gampang menghapal lirik lagu apalagi yang tipe lagu-lagunya Bang Ben, hahaha,” ujar Reza. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Album OST dari film Benyamin: Biang Kerok yang dirilis Falcon Music dan KFC Indonesia ini berisikan 16 lagu karya dari Benyamin S yang pastinya juga sudah diaransemen ulang. (Bambang E.Ros/Bintang.com)