Ria Ricis Deg-degan Jadi Pembicara XYZ Day 2018

Sutikno diperbarui 25 Apr 2018, 15:38 WIB
Salah satu yang berbagi pengalaman adalah selebgram Ria Ricis. Perempuan cantik berhijab itu berbagi pengalamannya yang selama ini dilakukan dalam dunia online. (Adrian Putra/Bintang.com)
Adik Oki Setiana Dewi itu membagikan tips menjadi seorang vlogger atau youtuber. Selama ini, ia aktif membagikan kisah atau aksi kocaknya di media sosial. (Adrian Putra/Bintang.com)
Ria bersama Presenter Deddy Corbuzier berbagai pengalamannya terkait dunia online yang ditekuninya. Apalagi keduanya memiliki banyak pengikut di dunia maya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Ria mengungkapkan, bahwa sebelum menjadi pembicara ia mengaku deg-degan dengan banyaknya pengunjung yang memenuhi area tempat berlangsungnya acara XYZ Day. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Ini pertama kalinya, saya bangga,deg-degan karena saya rasa tidak semua konten kreator menjadi pemateri disini," ujar Ria Ricis saat ditemui di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (25/4/2018). (Adrian Putra/Bintang.com)
"Rameh banget, jadi pas aku nongol dipanggung full padat rameh. Terus mereka ketawa dan diluar dugaan," ungkap Ria Ricis. (Adrian Putra/Bintang.com)
XYZ Day merupakan ajang perkenalan dari bersatunya media daring terkemuka Indonesia yaitu PT Liputan Enam Dot Com dan PT Kapanlagi Dot Com Network yang kemudian disebut dengan KapanLagi Youniverse (KLY). (Adrian Putra/Bintang.com)
Media online terdepan yang memiliki platform terlengkap yang menaungi 12 media daring yaitu Liputan6.com, Kapanlagi.com, Brilio.net, Merdeka.com, Bintang.com, Dream.co.id, Bola.net, Bola.com, Vemale.com, Otosia.con, Fimela.com dan famous.Id.
Selain Ria Ricis dan Deddy Corbuzier di acara XYZ Day, masih banyak para pakar yang berbagi ilmu, diantaranya Najwa Shihab, Raditya Dika, Ernest Prakarsa, Saaih Halilintar, Hanggini, David Suwarto, Lala Timothy, Clarice Cutie dan masih banyak lagi.