5 Cara Gampang Atasi Kesalahan Makeup

Fimela Editor diperbarui 18 Apr 2012, 09:59 WIB
Warna Foundation Terlalu PutihKadang-kadang kita bisa saja mengaplikasikan foundation terlalu banyak pada kulit wajah. Akibatnya wajah kita akan terlihat terlalu putih. Disaat ini terjadi, kamu tidak perlu menghapus foundationmu. Aplikasikan bedak dengan warna satu tingkat lebih gelap dari warna kulitmu, lalu tepuk-tepukkan telapak tanganmu pada seluruh wajah. Biarkan suhu panas dari telapak tanganmu terserap pada kulit dan menghangatkan kulitmu.
Gigi Dengan Noda WineLagi enak-enak makan malam dengan pasangan, tiba-tiba gigimu menjadi keunguan akibat wine? Solusinya adalah kunyahlah roti sambil mengonsumsi wine. Roti akan menyerap asam dari wine yang dapat memberikan noda pada gigimu.
Eyeshadow Tidak RataPasti lebih dari satu kali kita mengalami eyeshadow yang tidak simetris antara kelopak mata kanan dan kiri, atau bahkan kamu mengaplikasikan eyeshadow terlalu besar? Kamu tidak perlu menghapus semua eyeshadowmu, cukup dengan bantuan cotton bud dan moisturizer. Hapus perlahan bagian eyeshadow yang tidak kamu inginkan dengan cotton bud yang sudah diberi pelembap. Cara yang sama dapat kamu lakukan untuk menghapus noda maskara, eyeliner atau lipstik merah.
Maskara MenggumpalMaskara yang menggumpal pada bulu mata sama sekali tidak terlihat indah. Untuk mengatasinya, gunakan kuas dengan kepala seperti ujung gagang maskara kemudian gosok perlahan bulu matamu dengan gerakan zig-zag. Bulu matamu akan bersih dari gumpalan dan lebih terlihat menarik.