Meskipun Sakit, Kim Bum Tetap Menjalankan Tugas Wajib Militer

Musa Ade diperbarui 04 Mei 2018, 17:16 WIB
Seperti diketahui, aktor berwajah tampan ini menjalankan tugas wajib militernya pada 26 April 2018. Lantaran mengalami masalah kesehatan, ia pun bertugas di pelayanan publik. (Foto: Soompi.com)
Sebelum berangkat wajib militer, Kim Bum sempat menceritakan perjuangannya untuk sembuh dari sakit yang dideritanya. Bahkan ia bertekad untuk menyelesaikan wajib militernya dengan baik. (Foto: Soompi.com)
"Aku melakukan wajib militer karena panggilan itu sudah datang. Memang sudah waktunya aku untuk bertugas," ujarnya seperti yang dilansir dari Soompi. (Foto: Soompi.com)
Sampai saat ini, Kim Bum masih tetap melakukan pengobatan. Selama dirinya vakum, ia tetap memeriksakan kondisinya dengan berkunjung ke rumah sakit. Pria berwajah tampan ini mempunyai keinginan kuat untuk sembuh. (Foto: Soompi.com)
"Selama aku vakum, aku sering pergi ke dokter untuk melakukan pengobatan. Aku ingin sembuh, oleh karena itu aku tidak boleh malas untuk memeriksakan kondisiku ke dokter," tuturnya. (Foto: Soompi.com)
Sebelumnya diberitakan jika agensi dari Kim Bum, King Kong by Starship menjelaskan jika sejak umur 20 tahun sang artis memang harus menjalani perawatan karena sebuah penyakit. (Foto: Soompi.com)
Agar kondisinya membaik, Kim Bum diwajibkan untuk menjaga kesehatannya dengan pengobatan dan berolahraga. (Foto: Soompi.com)