Runner-up Liga Dangdut Indonesia, Rara Bawa Pulang Rp 300 Juta

Sutikno diperbarui 15 Mei 2018, 23:10 WIB
Tiara Ramadhani atau lebih dikenal dengan Rara LIDA (Liga Dangdut Indonesia) berhasil menjadi runner-up setelah menyingkirkan ribuan peserta dari berbagai daerah. (Adrian Putra/Bintang.com)
Perempuan 16 tahun asalah Prabumulih, Sumatera Selatan itu meraih 300 juta. Baginya, ini merupakan pencapaian terbesar selama hidupnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Rara tetap bersyukur. Ini rezeki Rara. Terima kasih karena telah memberikan peluang bagi Rara kesempatan, kepada Indosiar. Selamat juga ke Kak Selfi. Kita semua saudara," kata Rara. (Adrian Putra/Bintang.com)
Pada malam Konser Kemenangan Liga Dangdut Indonesia, persaingan begitu ketat dari ketiga finalis. Ketiganya, Rara, Selfi dan Arif berjuang sekuat tenaga memberikan penampilan terbaiknya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Ketegangan dimulai ketiga dua finalis yang berhak masuk grand final. Dua perolehan SMS berhak melaju ke babak selanjutnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Rara mendapatkan polling SMS sebesar 47,59% selisih 4,82% dari juara pertama Selfi, 52,41%. Sebelumnya, Rara membuat decak kagum penonton dan dewan juri saat duet dengan Ruth Sahanaya membawakan lagu Keliru. (Adrian Putra/Bintang.com)
Pulang sebagai pemenang Liga Dangdut Indonesia 2018, Selfi mendapatkan hadiah uang sebesar 500 juta Rupiah, Rara 300 juta Rupiah serta juara ketiga Arif mendapatkan 200 juta rupiah. (Adrian Putra/Bintang.com)