Menulis di Buku Harian, Jadi Cara Raline Shah Perbaiki Diri

Rizky Mulyani diperbarui 24 Mei 2018, 20:10 WIB
Bukan dari kecil, namun kebiasaannya menulis diary ini telah ia lakukan sejak satu tahun lalu. Kala itu, Raline diajarkan membuat ‘5 minutes Journal’ oleh temannya yang berasal dari Amerika. (Instagram/ralineshah)
Raline menceritakan bentuk diary yang ditulisnya. Di mana setiap hari terdapat quotes di bagian atas. Serta setiap minggunya ada tantangan yang harus dilewati. (Instagram/ralineshah)
"Yaitu tiap hari ada quote-nya di atas, setiap minggu ada challenge-nya, kayak tantangan yang harus kita lakukan," ujar Raline Shah. (Instagram/ralineshah)
Selain itu, Raline juga mengatakan apa saja yang ditulisnya dalam buku hariannya tersebut. Pastinya, di bukuharian itu Raline menuliskan apa yang disyukurinya dan yang ingin dilakukannya di hari itu. (Instagram/ralineshah)
"Pastinya di depannya, di paginya, kita harus menuliskan tiga hal yang kita syukuri, tiga hal yang ingin kita lakukan hari itu. " ungkap Raline. (Instagram/ralineshah)
"Dan malamnya, apa yang bisa kita perbaiki dari hari itu sendiri, dan apa yang membuat hari itu amazing atau spesial. Jadi setiap hari dengan menulis itu, memang cuma lima Menit," tambahnya. (Instagram/ralineshah)
Sudah melakukan secara rutin selama enam bulan, Raline Shah pun bersyukur karena dengan mengingat apa yang telah dilakukannya di hari itu dapat langsung memperbaiki dirinya. (Instagram/ralineshah)

Tag Terkait