Salut, Akhirnya BTS Merajai Billboard 200

Musa Ade diperbarui 30 Mei 2018, 01:10 WIB
BTS mencatatkan namanya sebagai grup k-pop pertama yang berhasil merajai chart Billboard 200. Tentu saja ini merupakan sebuah prestasi membanggakan bagi Korea Selatan. (Foto: Soompi.com)
"BTS jadi nomor 1 di Billboard 200 album chart dengan Love Yourself: Tear. Album ini menjadi album k-pop pertama yang merajai chart," tulis Billboard. (Foto: Soompi.com)
Dan yang mengejutkan adalah sebagaian besar lagu di album Love Yourself: Tear ini memakai bahasa Korea. Walaupun bukan album berbahasa asing pertama yang merajai chart, tapi hal ini jarang terjadi. (Foto: Soompi.com)
"Album Love Yourself: Tear disajikan dengan bahasa Korea, ini adalah album pertama setelah 12 tahun yang menjadi nomor 1," tulis Billboard. (Foto: Soompi.com)
"Pada 2006, Il Divo merajai chart dengan Ancora yang sebagian besar lagunya menggunakan bahasa Spanyol, Perancis, dan Italia," lanjutnya. (Foto: Soompi.com)
Sebelumnya diberitakan jika BTS memecahkan rekor menjadi album terbanyak yang dijual di minggu pertama sejak dirilis. (Foto: Soompi.com)
Uniknya BTS memecahkan rekornya sendiri yang pernah mereka catat melalui penjualan album Love Yourself: Her. Album ini terjual sebanyak 759.263 sejak pertama dirilis. (Foto: Soompi.com)