Indra Bekti Ceritakan Kecintaannya Terhadap Batik

Rizky Mulyani diperbarui 07 Agu 2018, 17:16 WIB
Bercerita soal kesukaannya terhadap Batik, Indra mengakui bahwa dirinya memiliki banyak koleksi. Bahkan hingga satu lemari. "Iya banyak banget satu lemari," tutur Indra Bekti saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (6/8/2018). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Sangat mencintai batik khas Indonesia, Indra Bekti juga mengatakan bahwa dirinya seringkali membuat baju batik dengan memesan kepada penjahit atau desainer, dan pastinya dengan model yang unik. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Karena sering bikin batik bikin kemeja, lengan panjang. Sana sini pengen yang unik. Pengen bisa banget dibuat macam-macam bisa" tuturnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Dari sekian jenis batik, motif Parang menjadi salah satu yang disukainya. "Parang aku suka. Batik itu untuk raja tapi sekarang bisa digunakan oleh orang lain," tegas Indra Bekti. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Lantaran sangat cinta dengan Batik, akhirnya Indra Bekti pun memutuskan untuk bekerja sama dengan Anne Avantie untuk merintis bisnis di bidang batik dengan tujuan untuk mengenalkan budaya Batik kepada kawula muda. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Aku dan bunda (Anne) mau memperkenalkan batik pada anak remaja sekarang. Yg muda-muda. Cowo bisa pakai batik kok. Bisa dijadikan boomber gini,” ungkapnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Bicara soal harga produk yang dihasilkannya bersama desainer terkenal itu, Indra Bekti mengakui tidak mematok harga yang terlalu tinggi. "Relatif sih. Terjangkau lah. Ga mahal banget," pungkasnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Tag Terkait