Sederet Penyanyi Dangdut Akan Meriahkan Konser Kemerdekaan Indosiar

Sutikno diperbarui 09 Agu 2018, 01:00 WIB
Acara di gelar untuk ketiga kalinya di Pantai Carnaval Ancol. Sederet penyanyi Ibu Kota siap memeriahkan acara tersebut. Dari mulai Raja Dangdut hingga penyanyi jebolan ajang pencarian bakat. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Penyanyi yang akan meramaikan acara tersebut diantaranya, Raja Dangdut Rhoma Irama bersama Soneta Group, Dewi Persik, Fitri Carlina, Jenita Janet. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Serta jebolan bintang D’Academy, Liga Dangdut Indonesia, dan Bintang Pantura yakni, Lesti, Fildan DA, Reza DA, Irwan DA, Putri DA, Aulia DA, Weni DA, Ical DA, Selfy LIDA, Rara LIDA, Ridwan LIDA, Randa LIDA, Nabila LIDA, Zega BP, serta Lady GuIa-Gula. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Tidak hanya panggung hiburan, Indosiar juga menyiapkan beberapa program spesial Hari Kemerdekaan RI. Yang akan dimulai pada 17 Agustus 2018. Hal tersebut dikatakan oleh Verno Nitiprodjo selaku Head of Program Communication lndosiar. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Diawali dengan program Paskibraka Kita, Kirab 17Agustus, Detik Detik ProkIamasi RI Ke-73, Fokus Kemerdekaan RI, hingga Upacara Penurunan Bendera Pusaka. Semua program tersebut dikemas dengan sajian khas lndosiar, menghibur namun tetap sarat Informasi”," kata Verno. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Selain itu masih ada acara lain di Pantai Lagon. Beberapa perlombaan Agustus digelar dan bisa diikuti oleh semua pengunjung yang akan digelar mulai 17-19 Agustus mulai pukul 10.00 WIB. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Belum pernah liat bang haji (Rhoma Irama) lomba. Lomba apa? Ditunggu aja ini menujukkan bahwa kami ingin lintas generasi artis penyanyi dangdut itu saling mengayomi. Sportifitas ada di industri hiburan indi. Dan akan diwujudkan di layar Indosiar," ujar Verno. (Nurwahyunan/Bintang.com)