Cyber Bullying Bikin 7 Seleb Korea Ini Tutup Akun Media Sosial

Floria Zulvi diperbarui 24 Agu 2018, 01:00 WIB
Kang Daniel menghapus Instagramnya saat syuting produce 101. Dilansir dari Koreaboo, diindikasi komen pedas yang membuatnya undur dari medsos. (Allkpop)
Pada 2016, Leo VIXX memutuskan untuk menghapis media sosialnya usai para fansnya bertengkar. Namun ia kini sudah kembali ke Instagram! (Allkpop)
Seo Shin Ae menutup Instagramnya karena banyak yang menuliskan komen negatif usai dirinya mengatakan lebih menyukai Akdong Musician daripada EXO. (allkpop)
U-Kwon dari Block B dibully di Instagram usai kekasihnya Jun Sunhye mendapatkan buket bunga dalam sebuah acara pernikahan. (Allkpop)
Yoochun JYJ menghapus Instagram karena sering dibully. Namun ia sempat kembali ke Instagram sebelum menghilang lagi pada JUni 2018. (Allkpop)
Seo In Young sering mendapat kritikan pedas dari netizen. Hal itu membuatnya menutup Instagram dan aku media sosial lain. (allkpop)
Niel Teen Top dikabarkan memacari perempuan dari kalangan non-selebriti. Hal itu membuat semua member grupnya menghapus akun sosial media sementara waktu. (allkpop)

Tag Terkait