Kembali Bekerja, Mytha Lestari Titipkan Anak dengan Orangtua

Rizky Mulyani diperbarui 04 Sep 2018, 23:45 WIB
Sebagai ibu, sedih pastinya Mytha harus meninggalkan sang buah hati untuk keperluan bekerja. Orangtua menjadi sosok yang dipercaya Mytha untuk menjaga buah hatinya yang kini masih berusia satu bulan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Diakui Mytha, rasa sedih pasti ada. Untuk itu dirinya selalu menanyakan kabar terkini dari buah hatinya. Bersyukur, sang anak selalu berada dalam kondisi sehat dan baik-baik selalu. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Sedih pasti, gue akan selalu telepon orang yang gue titipkan. 'Kayak gimana Kala? Sudah BAB belum, sudah pipis belum?' Karena kan takutnya kenapa-kenapa. Jadi, ditanyakan sedetail-detailnya. Alhamdulillah selalu sehat," kata Mytha Lestari. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Mytha pun mengatakan dirinya hanya percaya kepada orang tua dalam urusan mengasuh buah hatinya. Ia tidak percaya dengan orang lain. Dijelaskan juga, Mytha memiliki cara sendiri untuk mengurus buah hatinya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Titip ke orangtua. Gue enggak percaya sama orang lain selain orangtua. Karena kalau misalnya orang lain, mungkin mereka sering pegang anak orang, tapi untuk anak gue, gue punya cara sendiri dan pasti orangtua gue atau mertua gue yang paling mengerti," terang Mytha. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Hingga kini, Mytha belum membawa buah hatinya untuk keluar rumah lantaran di dalam kehidupan keluarganya memiliki aturan tidak boleh membawa anak bayi keluar rumah sebelum berusia 40 hari. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Makanya kenapa gue enggak pernah bawa anak, karena ada rules di keluarga kami adalah 40 hari itu tidak boleh dibawa keluar sama sekali. Meskipun gue perlu keluar untuk ke dokter, itu pun kayak di mobil, ke dokter, pulang lagi," jelas Mytha Lestari. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Tag Terkait