Siti Badriah Akhirnya Raih Penghargaan di AMI Awards 2018

Sutikno diperbarui 27 Sep 2018, 16:30 WIB
Penyanyi dangdut asal Bekasi itu berhasil meraih penghargaan Artis Solo Pria/Wanita Dangdut Kontemporer Terbaik. Sibad mengaku tak percaya meraih penghargaan tersebut ketika melihat para pesaingnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Penyanyi biasa disapa Sibad itu mengalahkan Via Vallen (Jerit Atiku), Nella Kharisma (Jaran Goyang), Lesti (Mati Gaya) dan Beniqno (Jaga Cinta Kita). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Usai menerima penghargaan, Sibad bersyukur dan bangga lantaran tahun ini mendapat banyak keberkahan. Ditambah lagi bisa memegang piala penghargaan dari ajang musik. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Bagi penyanyi Lagi Syantik itu, piala bukanlah sebuah ajang pertarungan. Melainkan menambah semakin semangat untuk hari kedepannya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Penyanyi dangdut asal Bekasi itu mendedikasikan piala penghargaannya untuk kedua orangtua yang selama ini selalu mendukung kariernya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Sambil tersenyum, pedangdut 26 tahun itu mengaku sejak lama menantikan piala. Bahkan, terus berharap dan berdoa untuk bisa meraih penghargaan. Dan tahun ini, akhirnya terwujud. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Siti Badriah mencium piala yang baru saja didapatkan dari ajang penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2018. Acara digelar Rabu (26/9) malam di Ecovention Ancol, Jakarta Utara. (Nurwahyunan/Bintang.com)