Hada Labo, Perawatan Kulit Istimewa Dengan Bahan Murni

FimelaDiterbitkan 01 Agustus 2012, 09:54 WIB

Banyak brand produk kosmetik dan kecantikan yang ternama dan berkualitas. Salah satu brand kosmetik yang cukup ternama adalah brand kosmetik Jepang yang bernama Hada Labo. Hada Labo sendiri adalah nama brand produk kosmetik milik Rohto Pharmaceuticals Co Ltd. Rohto Pharmaceuticals Co Ltd, perusahaan Jepang yang berpusat di Osaka. Perusahaan ini telah berusia 100 tahun lebih, dan sangat berpengalaman di bidang kosmetik. Nama brand Hada Labo di Indonesia dipegang oleh PT Rohto Laboratories Indonesia, yaitu anak perusahaan dari Rohto Pharmaceuticals Co Ltd.

Hada Labo merupakan produk perawatan kulit (skin care) yang berkualitas. Bahan baku produk ini diambil langsung dari Jepang, sehingga kualitasnya tetap terjaga dan terjamin. Produk Hada Labo sangat sesuai dengan kulit wanita Indonesia yang sensitif. Dengan mengangkat konsep 'Perfect & Simple', Hada Labo menghadirkan produk perawatan kulit yang aman dan bekerja efektif. Produk Hada Labo bebas dari bahan pewarna buatan, pewangi buatan, mineral oil, dan zat tambahan lainnya. Hada Labo hadir membawa keindahan kulit wanita yang sempurna, sederhana, dan penuh percaya diri. Mereka hanya menggunakan bahan yang murni dan efektif tanpa tambahan bahan yang merugikan kulit. Bahan yang digunakan dalam produk Hada Labo antara lain, Super Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, Nano Hyaluronic Acid, Alpha Hydroxy Acid (AHA), Beta Hydroxy Acid (BHA), Arbutin, Retinol vitamin A. Semua bahan tersebut dapat mewujudkan mimpi setiap wanita untuk kulit yang ideal dan sehat. Produk ini di Indonesia hadir dengan 4 varian yaitu, Gokujyun Ultimate Moisturizing Series, Shirojyun Ultimate Whitening Series, Tamagohada Mild Peeling Series. Gokujyun Ultimate Moisturizing Series memiliki varian produk yaitu, Face Wash, Lotion, Milk dan Cream. Shirojyun Ultimate Whitening Series memiliki varian produk yaitu, Face Wash, Lotion, Essence dan Milk. Tamagohada Mild Peeling Series memiliki varian produk yaitu, Face Wash dan Face Wash Make Up Remover.

(vem/win)