Saksikan Lomba Panjat Pinang, Bu Ani Yudhoyono Unggah Foto-Foto Memukau

Fimela Editor diperbarui 17 Agu 2015, 12:30 WIB
"Bahagia bisa ikut merayakan Hari Kemerdekaan ke-70 RI bersama masyarakat Kecamatan Kebon Agung, Kabupaten Pacitan." 16 Agustus 2015.
"Tabur bunga di makam almarhum bapak R. Soekotjo (ayahanda SBY)." Taman Makam Pahlawan Pacitan, 15 Agustus 2015.
etapa serunya 19 regu berlomba untuk mencapai puncak tertinggi. Hadiah sudah menunggu di atas." Siapakah pemenangnya?
"Ugh....licin sekali..." Panjat pinang (walaupun yang dipanjat bambu), adalah perlombaan yang dilakukan secara beregu dan bekerjasama memanjat pinang yang telah dilumuri oli hingga dapat mencapai puncak pinang dimana tergantung aneka macam hadiah. Lomba ini membutuhkan kesabaran dari para pesertanya. Lomba ini biasanya dilakukan oleh masyarakat untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI.
"Juara 2 dari desa Karanganyar, Pacitan, Bapak Suranto Rengki Widodo yang mengibarkan bendera Merah Putih." ➖ "The runner-up goes to Karanganyar, Pacitan, Mr. Suranto Rengki Widodo who's waving the Red and White flag." Photo by Ani Yudhoyono F/5,6. 1/250. ISO 160. Lensa 28-300 mm.