Jadi Korban Bullying, Anak Ussy Sulistiawaty Tidak Mau Makan

Sutikno diperbarui 12 Des 2018, 17:38 WIB
Selasa (11/12) sore, Ussy didampingi Sandy Arifin mendatangi Polda Metro Jaya. Ussy melaporkan beberapa akun ke polisi terkait kasus perudungan yang dialami oleh putrinya, Nur Amalia Putri. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
Akibat perudungan tersebut, remaja yang biasa disapa Amel itu hingga tidak mau makan sekitar seminggu. Meski kata Ussy sudah ada beberapa yang meminta maaf. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
"Kita ibaratnya, kaki jadi kepala dan kepala jadi kaki buat anak-anak. Terus tiba-tiba anak yang kita urus dan didik, ternyata dihina ya kita enggak terima," ujar Ussy seperti dilansir dari Kapanlagi.com. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
Akibat perudungan yang dialami tersebut, Amel bahkan melakukan hal-hal yang bisa mengganggu kesehatannya. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
"Seminggu sebelum kejadian (perundungan), Amel tiba-tiba enggak pernah makan. Aku curiga kan. Ternyata dia tahu dari temennya. Tanpa dia kasih tau kalo dia dikasih tau temennya. Dia ngga mau makan biar kurus," jelasnya. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
Sebagai ibu, Ussy merasakan sedih. Ia pun lantas berkonsultasi dengan kuasa hukumnya, Sandy Arifin terkait kasus yang dialami putrinya tersebut. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)
"Amel sampe ngomong gini, mau disandingkan bagaimanapun sama mamah, Amel akan kalah. Sampe begitu. Mamah itu cantik, Amel itu jelek. Lah aku kan langsung bilang... Engga, semua anak-anak mama cantik," pungkas Ussy Sulistiawaty. (Bayu Herdianto/Kapanlagi.com)