Ladies, sudah menjadi konsekuensi ya, kalau proses melahirkan secara caesar ini membutuhkan proses penyembuhan yang cukup lama. Namun, sebenarnya proses penyembuhan ini bervariasi lho untuk setiap ibu hamil. Terutama yang berhubungan dengan bekas operasi caesar.
Melansir ulang dari pregnancy.about.com, ada beberapa faktor yang menyebabkan lamanya proses pemulihan ini berbeda-beda. Salah satunya yaitu nutrisi yang didapatkan oleh ibu hamil dari makanan sehari-hari.
Nah, Ladies, yuk makan makanan yang bernutrisi, dan tetap menjaga pola hidup yang sehat selama masa penyembuhan bekas operasi caesar ini. Dengan menjaga pola hidup sehat, infeksi pun dapat dihindari.
Kalau sudah mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan, maka tubuh akan melaksanakan tugasnya untuk memulihkan kondisi bekas luka caesar ini nih, Ladies.
Nah, kalau semuanya sudah dilakukan dengan baik, Ladies akan mendapati luka ini akan membaik perlahan-lahan. Kalau gak percaya? Coba deh Ladies ambil gambar bekas luka ini rutin tiap hari. Pasti akan terlihat perbedaannya sedikit demi sedikit ya.
Intinya, Ladies gak perlu terlalu khawatir ya kalau proses ini sedikit agak lama. Memang sangat wajar kok. Hanya saja, kalau terjadi hal-hal yang membuat Ladies khawatir, segera konsultasikan kepada dokter kepercayaan Ladies.
Yang perlu diingat, memang harus sedikit sabar selama proses pemulihan bekas operasi caesar ini, dan jangan panik. Semoga bermanfaat ya.
Oleh: Septia Ningrum
(vem/ver)